BeritaHits.id - Sebuah video seorang pria menyerang polisi beredar di jagat maya. Video tersebut viral.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @warung_jurnalis. Dalam video tersebut, terlihat seorang pria secara tiba-tiba menyerang seorang polisi lalu lintas.
Pria berbaju biru itu memukul kepala seorang petugas polisi lalu lintas di tengah jalan. Dia secara tiba-tiba menyerang petugas tersebut.
Diduga pria tersebut merupakan pengendara sepeda motor yang tengah melewati jalanan tersebut. Sementara, petugas tersebut tengah mengatur arus lalu lintas.
Baca Juga: Miris! Pria Mabuk Serang Petugas Lalu Lintas, Publik Kasihan dengan Anaknya
Berdasarkan unggahan tersebut, kejadian itu terjadi di Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (6/1/2021).
Pria tersebut terlihat menyerang kepala petugas yang tengah mengatur arus lalu lintas di sebuah perempatan jalan.
Setelah itu, petugas polisi lalu lintas lainnya membekuk dan mengamankan pria tersebut.
Ada sekitar lima anggota polantas yang turut serta mengamankan pria tersebut. Mereka kemudian membawa pria itu ke tepi jalanan untuk ditindaklanjuti.
Dalam video tersebut juga terdengar seorang anak yang menangis. Diduga anak tersebut ikut bersama pelaku saat penyerangan terjadi.
Baca Juga: Mobil Polisi Ini Disusupi Penumpang Gelap, Wujudnya Bikin Orang Kocar-kacir
Namun, hingga saat ini belum diketahui motif pelaku tersebut. Berdasarkan unggahan tersebut, pria itu diduga dalam pengaruh minuman keras.
Video tersebut langsung mendapatkan sorotan warganet.
"Mungkin mau bikin konten, masa udah siap rekam," tulis akun sakti****.
"Sayangnya nggak ada awalnya, sebab akibatnya," balas akun yayok****.
"Astaga, pak jangan begitu di depan anaknya, kan takut anaknya pak," komentar akun alula****.
Berita Terkait
-
Tutorial Download Video TikTok Semua Durasi: Bisa Lewat HP!
-
Netizen Ramai Cari Menteri HAM Natalius Pigai, Buntut Dugaan Polisi Tembak Siswa di Semarang: Harusnya Paling Berisik
-
Video Detik-Detik Mencekam Toyota Fortuner 'Menari' di Tol Solo, Ini Dia Penyebabnya
-
Viral El Rumi Menolak Serangan Fajar, Gerak-gerik Syifa Hadju Jadi Omongan
-
Video Lawas Jokowi Girang Kenalkan Gibran Viral Lagi, Publik Soroti Sikap Tengilnya: Saat Masih Aktif di Kaskus
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak