BeritaHits.id - Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan kerumunan orang sedang berada di kolam renang Waterboom Lippo Cikarang, Bekasi, Jawa Barat pada Minggu (10/1/2021).
Pandemi Covid-19 masih menyelimuti Indonesia, namun dalam video tersebut masih saja ada sejumlah orang kedapatan tak menggunakan masker dan tidak menerapkan protokol kesehatan lainnya.
Video yang kemudian diunggah oleh akun Twitter @MissRevolusi, memperlihatkan suasana di sekitaran Waterboom tersebut. Terdengar pula suara perempuan yang menjelaskan lokasi di mana orang-orang tersebut berkumpul.
"Gila ini gue panggil polisi segala macam. Apa ini Lippo Cikarang ya? Gila ini apa ini namanya. Kalau Covid-19 merajalela, ini bagaimana? Lippo Cikarang tanggung jawab ya? Dengan semua ini,” kata perempuan dalam video tersebut.
Baca Juga: Polisi Bubarkan Pengunjung Waterboom Lippo Cikarang, Langgar Prokes COVID
Diketahui pengelola Waterboom Lippo Cikarang telah mengadakan diskon pembelian tiket masuk kolam renangnya dari harga Rp 95 ribu menjadi Rp 10 ribu. Promo tiket tersebut diumumkan di akun Instagram resmi @waterboomlippocikarang_ dan berlaku hanya pada tanggal 10 Januari saja, mulai pukul 07.00 hingga 08.00 WIB.
Kabar tersebut dengan cepat menyebar ke masyarakat, hingga mereka pun datang ke tempat itu untuk mengisi waktu akhir pekannya.
Melihat kejadian itu, si perekam video tambah semakin kesal dan menyuruh warga untuk pulang.
"Ayo bubar semua, pulang! Lagi pandemi kayak begini," ujar perempuan tersebut di akhir video.
Alhasil, video yang sudah tersebar itu pun menjadi viral dan memantik warganet untuk berkomentar.
Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Video Santri Pingsan Usai Divaksin Covid-19, Benarkah?
"Semuanya karena aturan enggak jelas, enggak terukur. Pemerintahnya sendiri cuma 'himbau, harap' kok, bukan tegas melarang. Masa enggak tahu sebagian besar masyarakatnya masih begini. Jangankan 3M, pakai helm saja enggak alasannya 'dekat kok'," tulis akun @PSGINTING.
Berita Terkait
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
-
Viral! Kawasan Wisata Pantai Anyer Penuh Manusia, Niat Healing Malah Pusing
-
Asal Usul Walid, Lagi Ramai Disebut di TikTok sampai Trending di X
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak