BeritaHits.id - Eks Wakil Sekretaris Jenderal MUI, Tengku Zulkarnain atau Tengku Zul membantah anggapan umat Islam yang meninggal akan ditemani 72 bidadari di akhirat.
Menurutnya, bidadari yang menemani bukan berjumlah 72 melainkan ada sebanyak 4.900 bidadari.
Awalnya, Tengku Zul melalui akun Twitter miliknya @ustadtengkuzul memanjatkan doa untuk para penumpang dan awak kabin pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di kepulauan Seribu pada (9/1/2021).
Dalam cuitannya, ia juga membagikan kenangannya saat menaiki pesawat Sriwijaya Air.
Menurutnya, maskapai tersebut telah memberikan pengalaman terbang yang baik selama ia melakukan perjalanan udara.
"Kenangan beberapa kali naik pesawat Sriwijaya Air, terus terang hati saya terasa sangat nyaman. Saya tahu pesawat lama, tapi hati memang merasa sangat nyaman naik Sriwijaya," kata Tengku Zul seperti dikutip Suara.com, Selasa (12/1/2021).
Cuitan tersebut langsung ramai dikomentari oleh warganet. Salah satunya warganet dengan akun @denbagoest11 yang mendoakan Tengku Zul bisa segera bertemu 72 bidadari diakhirat.
"Semoga ustaz lekas bertemu 72 bidadari, terkabul apa yang ente cita-citakan selama ini," kata si warganet.
Cuitan warganet itu langsung dibalas oleh Tengku Zul. Ia membantah anggapan umat Islam yang meninggal akan ditemani 72 bidadari.
Baca Juga: Viral Suasana Penumpang Pesawat Usai Tahu Kecelakaan Sriwijaya Air SJ182
Menurut dalil yang ia baca, Tengku Zul mengungkapkan umat Islam akan ditemani paling sedikit 4.900 bidadari, bukan 72 bidadari.
"Darimana kau dapat dalil 72 bidadari? Sedikit amat? Muslim paling miskin di akhirat dapat 4.900, bukan 72 bidadari," ungkap Tengku Zul.
Lebih lanjut, Tengku Zul menuding warganet itu merupakan seorang kafir. Ia menolak tegas agamanya dikomentari oleh seorang kafir.
"Kalau kamu kafir ngapain komentar di agama Islam? Komentari agamamu saja, Dul," tukas Tengku Zul.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!