BeritaHits.id - Seekor kuda penarik delman tampak tak berdaya dan terkapar di sebuah jalan raya di Kab. Cianjur, Jawa Barat. Kuda berwarna coklat tersebut diduga kelelahan saat menarik kereta delman sehingga jatuh di jalan beraspal dan kesulitan untuk kembali berdiri.
Akun Instagram @lambe_gosipupdate mengunggah video kejadian tersebut pada Rabu (13/1/2021) dan mengundang banyak tanggapan dari warganet. Dalam video tersebut juga tampak kemacetan yang disebabkan oleh kejadian ini.
Kuda yang masih terikat tali kendali itu tampak kesulitan untuk kembali berdiri. Dalam video yang diunggah, beberapa orang termasuk pengemudi delman terlihat berusaha membantu kuda tersebut untuk kembali berdiri. Sayangnya, upaya tersebut tak langsung berhasil karena si kuda yang terus-terusan menjatuhkan diri di jalan.
"Sado mengalami kecelakaan, diduga kelelahan menarik angkutan. Transportasi Delman atau yang lebih dikenal dengan Sado di Kabupaten Cianjur, mengalami insiden kecelakaan di Jalan Mangunsarkoro (depan kantor PUPR)," tulis akun @lambe_gosipupdate.
Baca Juga: Ngeyel Ditegur Kalau Jalannya Buntu, Wanita Ini Ngibrit Ada Kuburan di Gang
Dijelaskan pula bahwa kuda tersebut diduga mengalami kelelahan saat menarik angkutan sehingga terpeleset dan jatuh terkapar di jalan raya.
"Diduga kecelakaan ini disebabkan oleh kuda yang kelelahan menarik angkutan, sehingga tiba-tiba terpeleset dan jatuh. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini, hanya saja proses evakuasi menyebabkan kemacetan di sepanjang ruas jalan tersebut," lanjutnya.
Dalam video itu, tampak sebuah adegan yang memperihatkan usaha kusir delman untuk membangunkan kudanya. Ia tampak mencambuk kuda malang itu dengan tali kendali yang masih terikat di badan kuda.
Para warganet pun bereaksi usai melihat video ini. Mereka mengaku merasa kasihan pada kuda yang kelelahan menarik delman itu.
"Seharusnya kudanya dikasih minum dulu, baru di ajak berdiri. Dehidrasi kali dia itu sampai kecapean banget Ya Allah," tulis warganet dengan akun @merryayu****
Baca Juga: Ada Hajatan di Dekat kantor, Satpam Ini Tak Tahan Bergoyang saat Dinas
"Yaallah ya nggak gitu juga dia bantuin kalian cari duit, kalian juga jangan seenaknya sendiri dong kalau nggak ada dia kalian nggak bisa cari diut juga," tulis warganet dengan akun @ekakis*****
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Uji Klinis Sukses, Serum Hiperimun dari Kuda Buatan Argentina Siap Meluncur
-
Kocak! Niat Mencukur Rambut, Bapak Ini Tak Sengaja Rusak Kursi Salon
-
Kejam! Kuda Tersungkur Kelelahan Malah Dipecut, Warganet Geram
-
Viral Tukang Pecel Lele Bergaya Bak Sultan, Deretan Gadgetnya Bikin Melongo
-
Viral Kisah Balikan dengan Mantan, Sempat Saling Sindir dan Blok Medsos
Tag
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak