BeritaHits.id - Presiden Jokowi terjun langsung meninjau kondisi masyarakat Kalimantan Selatan yang sedang tertimpa bencana banjir.
Ia bersama jajaran mendatangi para pengungsi pada Senin (18/1/2021) dan memberikan beberapa bingkisan kepada anak-anak yang ia temui.
Akun Instagram @makassar_iinfo mengunggah sebuah video yang memperlihatkan agenda kunjungan Presiden Jokowi di beberapa titik di Kalimantan Selatan yang terdampak banjir. Dalam video tersebut, Presiden Jokowi disambut dengan antusias oleh warga.
Di video pertama, tampak Presiden Jokowi yang menganakan jaket hitam sedang membagikan kotak bingkisan berwarna oranye kepada beberapa anak kecil yang ada di lokasi pengungsian.
Anak-anak tersebut tampak tersenyum kegirangan saat menerima bingkisan langsung dari tangan presiden.
Video selanjutnya memperlihatkan Presiden Jokowi yang sedang meninjau sebuah jembatan yang melintang di atas sunga Martapura.
Para warga yang menyaksikan dari jauh tampak berteriak-teriak memanggil Presiden Jokowi.
"Asyik, Pak Jokowi, Pak Jokowi," ucap beberapa warga yang suaranya terekam dalam video tersebut.
Presiden Jokowi juga tampak berjalan kaki menyapa para warga dan pengungsi yang sudah menunggu kedatangannya. Mereka mengucap syukur atas kedatangan Presiden Jokowi.
Baca Juga: Minta Restu, Calon Kapolri Listyo Ajak Istri Sowan ke Rumah Mendagri Tito
"Alhamdulillah, luar biasa," ucap seorang wanita dalam video tersebut.
Beberapa warga juga tampak melambaikan tangan pada Presiden Jokowi. Mereka berteriak dan mendoakan Jokowi agar selalu sehat.
"Sehat-sehat pak Presiden," ucap seorang warga.
Kunjungan Presiden Jokowi tersebut mendapat respons positif dari para warganet. Mereka berpendapat dengan datang langsung ke lokasi bencana, Presiden Jokowi akan mendapat informasi yang valid terkait konsis masyarakat yang terdampak.
"Dahsyat pak, dengan datang langsung bisa mendapatkan data valid tanpa perantara. Good jobs my hero," tulis warganet dengan akun @tanamanbuahnusan****
"Nah gitu dong," tulis warganet dengan akun @andalan***
Berita Terkait
-
Bawa Payung dan Pakai Sepatu Kets, Gaya Santai Jokowi Pantau Banjir Kalsel
-
Mardani Ali Sera Sentil Jokowi: Tangani Bencana Harus Dimulai dari Hulunya
-
Listyo Kunjungi Rumah Senior Minta Restu, Tito: Sudah Tradisi Calon Kapolri
-
Tinjau Dampak Banjir Kalsel, Jokowi Pantau dari Atas Jembatan
-
Minta Restu, Calon Kapolri Listyo Ajak Istri Sowan ke Rumah Mendagri Tito
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!