Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Dwi Atika Nurjanah
Kamis, 21 Januari 2021 | 15:00 WIB
Detik-detik mobil pick up angkut ayam masuk ke dalam pesta pernikahan drive thru (instagram.com/video_medsos)

BeritaHits.id - Sebuah unggahan viral di media sosial, pasalnya memperlihatkan seorang pengendara mobil pick up yang mengangkut ayam menerobos masuk melewati pesta pernikahan.

Akibatnya bau tak sedap dari kotoran ayam, menganggu sejumlah tamu undangan.

Peristiwa itu direkam seorang warga di pesta itu, yang kemudian dibagikan ke publik oleh pengelola akun Instagram @video_medsos.

Diduga pesta pernikahan dalam video itu dilakukan dengan sistem drive thru.

Baca Juga: Banjir Pujian, Kisah Bidan Bantu Persalinan Istri Mantan Pacar

Pada pernikahan drive thru, kedua mempelai akan berdiri di atas pelaminan. Sedangkan tamu undangan menggunakan kendaraan masing-masing, melintasi pelamian dan berhenti sebentar tanpa perlu turun dari mobil.

Kemudian tamu akan mengucapkan salam tanpa berjabat tangan dengan pengantin.

Pernikahan jenis itu populer di Indonesia sejak pandemi corona melanda.

Namun karena pesta resepsi tersebut dilakukan di sebuah jalan perkampungan yang umumnya biasa dilewati oleh warga. Sebuah mobil pick up pengangkut ayam, malah menerobos melewati resepsi drive thru tersebut.

Walhasil, semerbak bau kotoran ayam pun menyebar dengan cepat hingga warga di sekitar pesta jadi terganggu.

Baca Juga: Viral Video Warga Nekat Berenang Padahal Ada Rambu Buaya Berkeliaran

Mereka sempat berteriak dan mengumpat karena aksi supir pick up itu.

Video yang dibagikan oleh @video_medsos menjadi viral dan membuat sejumlah warganet membubuhkan beragam komentarnya.

"Aroma terapi alami," ujar akun @harry_jaki.

"Penambah nafsu makan," imbuh akun @reddytensai.

"Untung yang lewat enggak truck sampah ,auto bubar yang lagi makan," tutur akun @dikha_agung_saputro.

"Resiko hajatan di pinggir jaran," tulis akun @hizrulkhaer.

"Ayamnya baru dateng mas," celetuk akun @etikan_hoze_1991.

Load More