Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Chyntia Sami Bhayangkara
Jum'at, 22 Januari 2021 | 14:51 WIB
Warga sibuk jarah muatan truk yang terguling di Tawangmangu (IG/viralterkini99)

BeritaHits.id - Sebuah truk pengangkut air minum kemasan mengandung ion terguling di Jalan Tembus Alternatuf, Ombang-Ombang, Blumbang, Tawangmangu, kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Ironisnya, muatan truk yang tercecer di jalan justru menjadi bahan jarahan warga.

Akun Instagram @viralterkini99 mengunggah foto penampakan truk angkutan air minuman kemasan mengandung ion itu yang teralik di tepi jalanan.

Ribuan botol kemasan air mengandung ion tercecer di tepi jalan sekitar lokasi truk terguling tersebut.

Namun, insiden nahas tersebut justru menjadi ajang penjarahan bagi warga.

Baca Juga: Waspada! Modus Baru Curanmor, Tinggalkan Pacar Sebagai Jaminan

Warga sekitar berdatangan ke lokasi bukan untuk membantu, melainkan untuk mengambili dus-dus berisi air kemasan yang tercecer di jalan.

"Ada kecelakaan bukan menolong malah menjarah," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Jumat (22/1/2021).

Warga sibuk jarah muatan truk yang terguling di Tawangmangu (IG/viralterkini99)

Dari informasi yang dihimpun, pengemudi truk tersebut diduga mengantuk dan hilang kendali ketika melewati jalan tersebut.

Alhasil, truk yang ditumpanginya menabrak pembatas jalan di tikungan hingga truk terguling.

Pengemudi atas nama Baskoro berhasil diselamatkan warga dan dilarikan ke rumah sakit setempat untuk perawatan intensif.

Baca Juga: Ngeri-ngeri Sedap! Lihat Penampakan, Aksi Sok Berani Pria Ini Bikin Ngakak

Setelah pengemudi dievakuasi, warga justru berkerumun di lokasi menjarah muatan truk tersebut.

Aksi penjarahan di truk yang mengalami kecelakaan itu langsung viral di media sosial.

Warga sibuk jarah muatan truk yang terguling di Tawangmangu (IG/viralterkini99)

Banyak warganet menyayangkan sikap warga yang tak lagi memiliki rasa empati terhadap sesama manusia yang mengalami kesulitan.

"RIP hati nurani," kata @bhiank_kherok.

"Tanggungjawab di akhirat nanti masing-masing, ini jadi contoh buat kita jangan mengambil yang bukan haknya," ujar @gsale.07.

"Miris kenapa enggak ada nuraninya sih," ucap @iinhanny18.

"Astagfirullah yang menjarah apa enggak kasihan ya sama sopir truknya," tutur @hi.saya.susan.

Load More