BeritaHits.id - Menteri BUMN Erick Thohir resmi mengangkat Budiman Sudjatmiko sebagai Komisaris Independen PT Perkebunan Nusantara V (Persero) atau PTPN V.
Namun kabar penunjukkan Budiman Sudjatmiko itu menuai perdebatan, lantaran dituding ada sistem bagi-bagi jatah di dalam BUMN.
Menanggapi isu tersebut, kader PSI Muannas Alaidid membuat beberapa kicauan di akun Twitter miliknya.
"Ada yang protes mas @budimandjatmiko ditunjuk sebagai Komisaris PTPN V katanya dituduh bagi-bagi jatah makin tak terkendali, saran dan kritik memang perlu, tanpa kritik negara akan masuk dalam lubang marabahaya," tulis @muannas_alaidid seperti dikutip Suara.com pada Senin (25/1/2021).
Dalam cuitannya itu Muannas Alaidid menyebut jika pengangkatan Budiman Sudjatmiko sebagai Komisaris PTPN V adalah dikarenakan politisi PDIP itu memang memiliki pengalaman yang mumpuni dalam bidang tersebut.
"Penunjukkan mas @budimandjatmiko itu bukan bagi jatah, dia jelas mumpuni, punya pengalaman berorganisasi dan sebagai wakil rakyat, alhasil tetap menjaga integritasnya sampai hari ini. Maka orang seperti ini sangat diperlukan," terangnya.
Selain itu, Muannas Alaidid turut menyinggung nama Haikal Hassan yang dirasa kurang pas dan terkesan aneh apabila ditunjuk oleh Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Komisaris PTPN V.
Tak hanya Haikal Hassan, Muannas Alaidid turut menyebut nama peramal Mbak You dan komedian Pandji Pragiwaksono yang dirasa juga tidak sesuai dengan keahlian dan kebutuhan menjadi komisaris dalam kementerian BUMN itu.
"Yang tidak pas itu justru kalau Menteri BUMN menunjuk Komisaris PTPN V seperti Haikal Hassan, menunjuk Mbak You atau si Pandji, karena mereka tidak sesuai dengan keahlian dan kebutuhan. Paham? Congrats mas @budimandjatmiko," jelasnya.
Baca Juga: Tentang Sekolah Paksa Siswi Non-Muslim Berjilbab, Haikal Singgung Al-Qur'an
Lanjutnya, cuitan Muannas Alaidid lantas ditanggapi oleh Budiman Sudjatmiko. Budiman menyatakan bahwa dirinya mengaku tiba-tiba dihubungi untuk membantu membenahi manajemen perkebunan.
"Padahal saya minta aja enggak. Tiba-tiba saya dihubungi untuk membantu membenahi manajemen Inti-Plasma perkebunan (dengan koperasi dan BUMDes). Saya sanggupi. Itu kompetensiku. Eh tiba-tiba dikirimi surat pengangkatan sebagai syarat," ujar Budiman.
Bahkan Budiman Sudjatmiko menuturkan bahwa jika tugasnya telah selesai, dirinya tak mempersoalkan bila harus mundur dari posisi Komisaris PTPN V.
"Kalau sudah beres, mundur lagi pun tak soal," tandasnya.
Berita Terkait
-
Tulis Alamat Paket Nyeleneh, Warganet: Bikin Ribet Mas-mas Kuris Ae
-
Terkesan Tak Peduli Sampai atau Tidak, Alamat Paket Ini Nyeleneh Banget
-
Viral Foto Angkringan di Kuburan, 'Makan sambil Menatap Masa Depan'
-
Tulis Alamat Paket Nyeleneh, Tingkah Pembeli Ini Bikin Geleng-geleng
-
Tentang Sekolah Paksa Siswi Non-Muslim Berjilbab, Haikal Singgung Al-Qur'an
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!