BeritaHits.id - Aksi seorang warganet merekam kondisi kamar kos yang sudah ditinggal penghuninya viral. Ia memperlihatkan kondisi kamar penuh dengan tumpukan sampah yang sudah menggunung dan menjadi sarang kecoak.
Akun Tiktok @akuinezaryns mengunggah sebuah video tentang kondisi kamar kos tetangganya yang sangat kotor.
Dalam video tersebut, ia mengungkap kebiasaan buruk tetangga kosnya itu yang kerap menyimpan sampah.
"Ini kondisi kamar tetangga kosan aku," ujar akun @akuinezaryns di awal video tersebut.
Baca Juga: Demi Bertahan saat Pandemi, Pegawai Toko Rela Teriak-teriak Keliling Mal
"Jadi dia tuh kaya freak gitu guys, yang nempatin kosan ini, yang nempatin kamar ini tuh perempuan. Dia itu selama ini kaya punya kebiasaan ngumpulin sampah bekas dia makan dan lain-lain sampai segitu banyaknya," lanjutnya.
Bukan hanya sampah bekas makanan yang terlihat menggunung di dalam kamar, disebutkan juga bahwa di kmar mandi terdapat tumpukan pembalut bekas.
"Dan lebih parahnya lagi, di kamar mandinya itu ada tumpukan pembalut," lanjut akun tersebut.
"Ditumpuk yang sengaja ditumpuk gitu loh guys, gila bayangin," lanjutnya.
Tumpukan sampah yang sangat banyak itu kemudian menjadi sarang kecoak. Akun @akuinezaryns memperlihatkan setiap sudut kamar kos yang dipenuhi kecoak.
Baca Juga: Jasa Marga Pastikan Sampah di Akses Tol JORR Bukan dari Pengguna Jalan
"Itu kecoak udah dimana-mana. Udah jadi sarang dan pas dibuka itu udah ratusan deh kayaknya," lanjutnya sambil memperlihatkan sudut kamar yang penuh kecoak.
"Ini kalau rame gue spill orangnya dan gue ceritain detailnya," tulis akun tersebut dalam kolom keterangan.
Melihat video tersebut para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Mereka mengaku jijik melihat kondisi kamar yang penuh sampah itu.
"Gue kira tadi tempat pembuangan sampah," tulis warganet dengan akun Isnaqiro' Atunnisa.
"Nggak bisa membayangkan itu pembalut baunya kaya apa," tulis warganet dengan akun Rachel.
Ada pula warganet lain yang menyebut bahwa sosok pemilik kamar itu memiliki kelainan dan memerlukan bantuan psikolog.
"Nggak usah dispill oranya, itu masalah psikologis. Lebih baik orangnya dibawa ke psikolog," tulis warganet dengan akun rawon gosong.
"Please, itu pasti gangguan psikologis bukan freak. Dibantu dan diarahin bukan dijudge," tulis warganet dengan akun Reynald Timotius.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Penggunan Sistem Sirkular Dinilai Pelaku Industri Bisa Kurangi Sampah Plastik
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
-
LPKR Alihkan 3.200 Ton Sampah, Perkuat Inisiatif 3R
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak