BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi pengendara mobil mewah Alphard drive thru dan tak turun saat membeli roti panggang, viral di media sosial. Akibatnya, sejumlah warganet menghujat aksi pengendara tersebut.
Aksinya itu direkam oleh pedagang roti panggang, yang kemudian ia bagikan melalui akun TikTok miliknya @cintadamai0809.
Video itu menunjukkan sebuah mobil Alphard berwarna putih, berjalan menuju gerobak roti panggang yang berada di Jalan Gatot Subroto, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Namun bukannya turun dan memarkinkan kendaraannya di tepi jalan, pengendara tersebut malah masuk ke area dalam gerobak dan memesan roti panggang itu layaknya drive thru di sebuah resto cepat saji.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Dapra, Pengaman Kapal yang Viral dan Bikin Heboh
"Ketika ada pelanggan terlalu sopan, terserahmu pak mau parkir di mana. Makasih pak, besok-besok kalau parkir tabrak aja rombongan saya pak, biar dapat ganti rombong baru," tulis keterangan di video itu.
Alhasil, video itu pun viral dan ditonton lebih dari 3,2 juta kali. Tak sedikit warganet yang kemudian menghujat aksi pembeli tersebut.
Diketahui, hal itu dilakukan pengendara mobil Alphard tersebut lantaran posisi gerobak roti panggang yang berada di pinggir jalan. Sehingga membuat dirinya memilih memarkirkan kendaraannya di area dalam gerobak, agar tak mengahalangi kendaraan lain di jalan raya.
Namun, video viral itu malah membuat pemilik mobil mewah tersebut seolah-olah tak mau turun dari kendaraannya dan memilih untuk drive thru.
Padahal di video lainnya, terlihat laki-laki pengendara Alphard tersebut keluar dari mobilnya dan memesan roti panggang.
Baca Juga: Menyayat Hati, Curhatan Sedih Kekeyi Dijauhi Teman saat Sekolah Viral Lagi
Tampak sejumlah warganet mengomentari unggahan itu dan menjelaskan alasan mengapa pemilik Alphard memarkirkan kendaraannya di dalam area gerobak.
"Sekalian aja masnya pasang spanduk 'melayani drive thru'," saran akun @nathania866.
"Ngakak drive thru dadakan," ujar akun @cewek.capricorn.
"Enggak gitu modelnya Jamal, mentang-mentang punya mobil Alphard parkir mobil sembarangan," omel akun @almirakhzz.
"Itu karena enggak mau berhenti di depan jalan, karena takut mengganggu jalan orang lain," jelas akun @bidadaribidadari81.
"Kamu jualannya pas banget di pinggir jalan kali Bambang. Jadi kalau parkir depan mu takut ke seruduk kuda," imbuh akun @astri_d56.
Berita Terkait
-
Terungkap, Ivan Sugianto Juga Suruh Siswa SMA Sujud dan Menggonggong Saat Dimediasi Kepala Sekolah
-
Isu Video 12 Menit Viral, Segini Penghasilan YouTube ONIC Lydia
-
Cara Lihat Pesan Send The Song Untukmu, Berikut Langkah-langkahnya!
-
Seberapa Kaya Jhon LBF? Janji Kuliahkan Siswa SMA Korban Ivan Sugianto sampai ke Luar Negeri
-
Bikin Penasaran, Bagaimana Cara Mengetahui Pengirim Send the Song?
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak