BeritaHits.id - Seorang wanita yang diduga dalam keadaan depresi mencoba untuk mengakhiri hidupnya dengan terjun dari JPO Jalan Otista, Jakarta Timur, Kamis (28/1/2021) sekitar pukul 12.00. Beruntung aksinya diketahui oleh para driver ojol yang segera memberi pertolongan.
Akun Instagram @smart.gram mengunggah video yang merekam percobaan bunuh diri tersebut. Dalam video itu, tampak seorang wanita bergelantungan di JPO (Jembatan Penyeberangan Orang) sambil ditahan oleh beberapa driver ojol.
"Seorang wanita mencoba bunuh diri dengan terjun dari Jembatan Penyebarangan Orang (JPO) di Jalan Otista, Halte Transjakarta Gelanggang Remaja, Jatinegara, Jakarta Timur," tulis akun tersebut.
"Dari video yang beredar wanita yang diduga dalam kondisi hamil itu berhasil diselamatkan oleh sejumlah pengendara ojol yang berada di sekitar JPO tersebut," lanjutnya.
Baca Juga: Viral! Temukan Ban Serep Ambulans, Bapak Ini Malah Minta Tebusan Rp100 Ribu
Seorang warga yang merekam kejadian itu pun berteriak-teriak histeris. Ia meminta bantuan warga dan driver ojol untuk mengehentikan aksi nekat wanita yang hendak terjun itu.
"Jangan, eeh tolongin dong, astaghfirullah hal adzim ya Allah, udah mau loncat," ujar perekam video.
"Di Jakarta Timur ya ini depan gelanggang, tuh aku deg-degan banget," ujarnya lagi.
Dalam video tampak beberapa driver ojol berupaya menarik badan wanita tersebut yang sudah bergelantungan di JPO. Sedangkan driver ojol yang lain berusaha menangkap wanita itu dari bawah.
Setelah dibujuk dan ditenagkan oleh para driver ojol, wanita itu akhirnya berhasil diselamatkan. Tampak wanita itu masih menagis meski sudah tak sehisteris sebelumnya.
Baca Juga: Miris! Akibat Dipanggil Ibu, Wanita Ini Beri Bintang Satu pada Ojol
Melihat aksi tersebut, para warganet lantas memberikan beragam komentar. Mereka menduga wanita yang hendak loncat dari JPO memiliki gangguan kesehatan mental. Para warganet juga memuji dan mengapresiasi pertolongan dari para driver ojol.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
ASN DKI Wajib Naik Angkot Tiap Rabu, Ojol di Jakarta Terancam Kehilangan 40 Persen Penumpang?
-
Ojol Gelar Demo, Protes Program GrabBike Hemat
-
Ojol Minta Payung Hukum, Celios: Paling Tepat di Bawah Kementerian UMKM
-
Miris! Ole Romeny Tak Pernah Main Lagi Bersama Oxford United Usai Cetak Gol Bunuh Diri
-
Ngadu ke DPR, Koalisi Ojol Nasional Minta Dibuatkan Payung Hukum: Tolong Perhatikan Kami
Tag
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak