BeritaHits.id - Beredar di media sosial, sebuah video yang diklaim merekam tangisan pramugari Sriwijaya Air SJ182 yang terus menangis karena mendapat firasat buruk sebelum tragedi pesawat jatuh.
Video tersebut dibagikan oleh pemilik akun Facebook Dedy Pesona II pada Senin (11/1/2021) pukul 00.43.
Dalam video itu, terlihat serang pramugari menangis sesenggukan di dalam pesawat.
Berikut narasi yang dibagikan:
"Hujan siang malam menandakan tangisan korban Ucapan terakhir sang pramugari saat dlm SJ182.
Sebelum tragdi terjadi sdh punya pirasat damai d syurga ya dek!".
Lantas benarkah klaim tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id -- Jaringan Suara.com pada Senin (1/2/2021), perempuan dalam video itu bernama Kimberly Angelica Angcay.
Dia merupakan pramugari maskapai Cebu Pacific yang merekam penerbangan terakhirnya karena ada pengurangan pekerja.
Baca Juga: Curhat Viral Cowok Dituding Hamili Anak Orang: Saya Gak Pernah Paksa Dia
Angelica mengunggah video itu lewat jejaring TikTok-nya dan menulis keterangan bahwa video tersebut merupakan vlog terakhirnya sebagai pramugari maskapai tempatnya bekerja.
Video itu diunggahnya pada 24 Oktober 2020 lalu.
Beberapa hal yang memperkuat bahwa hal itu merupakan pramugari Filipina adalah logo yang terdapat di belakang wanita dalam video.
Adapun logo itu menunjukkan tanda maskapai Cepu Pacific, bukan Sriwijaya Air. selain itu, wanita dalam video pun berbicara dalam bahasa Tagalog (Filiphina) yang artinya "Guys, penerbangan ini sangat berat (secara emosional) buat aku".
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa klaim yang menyebut video itu merekam tangisan pramugari Pesawat Sriwijaya Air SJ182.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!