BeritaHits.id - Pernyataan AHY yang menyebut adanya usaha dari sekelompok orang untuk mengambil alih Partai Demokrat sedang menjadi sorotan publik. Pernyataan itu disampaikan oleh AHY dalam konferensi pers yang digelar di Taman Politik, Wisma Proklamasi DPP Demokrat, Senin (1/2/2021).
Pro dan kontra pun muncul dari pernyataan tersebut. Beberapa pihak menuduh Demokrat sedang pansos, ada pula yang menyebut pernyataan AHY tersebut serius dan perlu ditindaklanjuti.
Salah satu pihak yang memberikan penjelasan terkait pernyataan AHY iala politikus Demokrat, Rachland Nashidik. Lewat cuitan di akun Twitternya, Rachland membahas soal nama-nama orang yang diduga akan melakukan kudeta terhadap partai Demokrat.
Ia menyebut akan membicarakannya setelah menerima surat balasan dari Presiden Jokowi. Rachland menyebut hal itu dilakukan demi etika dan penghormatan kepada Kepala Negara.
"Kepada rekan-rekan wartawan, pernyataan Ketua Umum kami tadi tentang duduk perkara dan kronologi kejadian sudah terang," tulis Rachland Senin (1/2/2021).
"Mengenai detail dan nama-nama, demi etika dan penghormatan kepada Kepala Negara, kami akan bicara setelah surat yang kami kirimkan tadi pagi dijawab Presiden," lanjutnya.
Dalam cuitan selanjutnya, Rachland Nashidik menyebut soal sosok yang mengaku sebagai utusan istana. Terkait kader yang disebut tergoda bujuk rayu dari lingkup istana, Rachland mengatakan hal tersebut akan diselesaikan di internal partai.
"Publik sebenarnya hanya berurusan dengan 1 orang yang mengaku utusan istana karena kita semua punya kepentingan yang sama terhadap demokrasi dan kebebasan sipil," tulis Rachland.
"Adanya kader yang tergoda oleh bujuk rayu istana adalah masalah internal partai yang akan kami selesaikan brlakangan," pungkasnya.
Baca Juga: Ferdinand: Jika Tak Terbukti, Sama Saja Demokrat Menabuh Genderang Perang
Menanggapu cuitan-cuitan tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa mengaku penasaran dengan sosok yang dicurigai akan merebut kekuasaan di Partai Demokrat, ada juga yang menganggap kecurigaan tersebut hal wajar dalam berorganisasi.
"Ah itu mah biasa dinamika berorganisasi yang penting soliditas partai harus dijaga. Bentuk ujian kepemimpinan. Ayo bang AHY tunjukan leadership anda," tulis warganet dengan akun @DKusd***.
"Jadi kepo bang siapa gerangan sang jendral itu," tulis warganet lain dengan akun @HendraM***.
Sebelumnya, AHY juga telah menjelaskan 5 orang yang diduga akan melakukan kudeta terhadap Partai Demokrat. Salah satunya merupakan kader aktif, satu kader non aktif, serta dua mantan kader. Sedangkan satu orang lagi yang disebut ialah non kader partai, pejabat tinggi pemerintahan.
Tag
Berita Terkait
-
Demokrat Digoyang, Analis: Upaya Paksa Berarti Ada Rencana Melengserkan AHY
-
AHY Tuduh Lingkaran Jokowi 'Kudeta' Demokrat Bisa Perang Jika Tak Terbukti
-
AHY Disebut Halu, Nasdem: Bilang Saja Kalau Mau Masuk Koalisi
-
Ferdinand: Jika Tak Terbukti, Sama Saja Demokrat Menabuh Genderang Perang
-
AHY Sebut Orang Dekat Jokowi Kudeta PD, Ferdinand: Tuduhan yang Berani
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!