BeritaHits.id - Sebuah video mendadak viral, lantaran menunjukkan atraksi pamer ilmu kanuragan atau kemampuan bertahan (kebal) terhadap serangan lawan yang berakhir apes.
Pasalnya, saat menunjukkan aksinya, bapak ini harus menahan sakit tak bisa menahan batu yang dilempar ke punggungnya. Namun, warganet malah fokus dengan ekspresi yang ditunjukkan bapak ini, hingga mengundang rasa kasian dan ngilu melihatnya.
Aksinya itu terekam dalam sebuah unggahan video di akun Twitter @tolongdibukain pada Selasa (2/2/2021).
"Ilmu kanuragan," tulis keterangan di cuitan itu.
Baca Juga: Kader PSI Beri Pesan Menohok pada AHY: Intropeksi Diri! Bukan Tebar Fitnah!
Dalam video itu tampak seorang bapak mengenakan baju silat berwana hitam dengan lis putih. Ia terlihat memasang ancang-ancang dan mengambil nafas dalam-dalam.
Lalu di belakangnya, ada temannya yang bersiap melempar batu bulat berukuran cukup besar.
Setelah mengambil posisi bertahan, bapak itu pun siap menerima lemparan batu di punggungnya. Hal itu ia lakukan, untuk mengetes ilmu kanuragan yang dikuasainya.
Dengan aba-aba dari perekam video, pada hitungan ketiga batu itu langsung dilemparkan dengan kuat ke punggung sang bapak.
Namun, saking keras dan kuatnya lemparan, terdengar dentuman keras sampai bapak itu sampai terdorong ke depan.
Baca Juga: Apes Dua Kali! Pemotor Knalpot Brong Kena Razia, Motor Malah Melayang
Sambil menahan rasa sakit, rekannya yang melempar batu menyuruh bapak itu untuk mengambil dan membuang nafasnya.
"Bagus bagus, enggak (menenangkan bapak itu)," ujar perekam video.
"Lepas, lepas," ucap rekannya yang melempar batu untuk menarik dan membuang nafas.
Saking sakitnya, bapak itu tampak berjalan dengan posisi bungkuk. Bahkan suaranya tak dapat keluar.
Alhasil, video itu pun menjadi viral hingga disukai lebih dari 8 ribu dan telah dibagikan sebanyak 4 ribu kali.
Sejumlah warganet tampak memberikan beragam komentar nyeleneh dari aksi pamer ilmu kanuragan yang berakhir ngilu tersebut.
"Ternyata ilmunya bukan nahan rasa sakit, tapi nahan pengen ngomong kasar," ujar akun @dikakotop.
"Kasihan, padahal bapak ini tulang punggung keluarga. Ini malah tulang punggungnya mau dihancurkan," tutur akun @dickylee74.
"Mukanya nyebelin banget kayak pengen nangis tapi enggak bisa," imbuh akun @mhmdfkrhdyt.
"Ini enggak cocok dijadiin bercandaan si. Sudah jelas itu kesakitan, dan ku pikir bukan sesuatu yang bakalan baik-baik aja di umurnya yang segitu. Semoga si bapak gak kenapa-napa, ya," tulis akun @lelavalava.
"Ini tinggal dua pilihan, tinggalin latihan begituan atau latihan lagi karena merasa ilmunya kurang. Tapi gue yakin dengan muka begitu dia bakalan milih tinggalin," tandas akun @iyalobener.
"Bapaknya bilang lepasin aja lepasin iya betul nyawa saya emang mau lepas brader," celetuk akun @nurmannawi.
Tonton di sini.
Berita Terkait
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
-
5 Potret Septi Pengamen Viral yang Gendong Anak Malam-malam, Kini Masuk TV
-
Sentil Denny Sumargo, Netizen Tebak Makna Pesan Mendalam Farhat Abbas Ini: Capek Dengerinnya..
-
Tak Jadi Seleb Dadakan, Calvin Verdonk dan Elkan Baggot Tuai Pujian: No Drama dan Totalitas!
-
Pendidikan Ridwan Kamil: Viral Mau Dilaporkan ke University of Glasgow Gegara Pidato Seksis
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak