BeritaHits.id - Sebuah video memperlihatkan seorang pemuda di Bali tengah menyuarakan aspirasinya mengenai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di lampu merah, viral di media sosial.
Hal itu ia lakukan, mewakili pedagang dan pengusaha kecil di Bali yang terkena dampak PPKM wilayah Jawa dan Bali.
Aksi pemuda tersebut diketahui melalui unggahan akun TikTok @aventpourquoipas.
"Dengarkanlah suara kami wahai pemerintah yang ada di kursi atas, kami di Bali sengsara, pariwisata mati, jam malam dibatasi," tulis keterangan unggahan itu.
Dalam video itu, tampak pemuda mengenakan kaus berwarna kuning berdiri di lampu merah. Sambil memegang perekam suara, ia mulai menyampaikan keresahannya di hadapan pengendara.
"Selamat siang teman-teman lampu merah semuanya, saya di sini sebagai warga negara Indonesia ingin menggunakan hak saya dalam mengkritik segala kebijakan pemerintah yang dirasa memberatkan beberapa masyarakat," ujar pemuda itu speerti dikutip Suara.com, Rabu (3/2/2021).
Dalam aksinya itu, ia menyampaikan bahwa dirinya mewakili warga Bali tidak bermasalah dalam pemakaian masker dan PSBB. Namun untuk penerapan jam malam, pemuda ini merasa keberatan lantaran menyengsarakan sejumlah usaha-usaha kecil.
"Di sini masker dan PSBB kami tidak ada masalah, yang menjadi masalah adalah penerapan jam malam yang cukup menyengsarakan beberapa usaha-usaha kecil dan angkringan," ujarnya di bawah terik matahari.
Selain itu, pemuda ini merasa agak kesulitan karena pemerintah ingin masyarakatnya berinovasi selama pandemi Covid-19 namun kenyataannya malah memberatkan.
Baca Juga: Nia Ramadhani Sambat Jadi MC bareng Raffi Ahmad: Kirain Ngobrol Biasa Gitu
"Masyarakat di sini merasa agak kesulitan dan para oknum penguasa ingin masyarakat berinovasi dalam masa pandemi. Tapi kenyataannya apa yang dilakukan oleh pemerintah di atas sana sangat memberatkan dengan mempersempit penerapan jam malam yang membunuh beberapa usaha-usaha kecil," tuturnya.
Pemuda itu turut menjelaskan mengapa ia melakukan aksinya itu di lampu merah bukan di gedung pemerintahan seperti DPR.
"Kami di sini ingin mengkritik beberapa pemerintah lebih baik di lampu merah daripada di depan gedung tiak di dengar. Terima kasih semuanya, semoga pemerintah dan oknum-oknum di atas sana mampu mendengar apa yang menjadi aspirasi masyarakat," jelasnya.
Akibatnya, aksi pemuda itu pun menjadi viral di berbagai media sosial, khusunya di akun TikTok @aventpourquoipas yang sudah ditonton lebih dari 453 ribu kali.
Sejumlah warganet tampak memberikan beragam komentarnya. Tak sedikit dari mereka yang setuju dengan aksi pemuda tersebut.
"Setuju MEWAKILI rakyat," ujar akun @yesijang68.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Chat Kasar Murid ke Guru Demi Konten TikTok, Panen Kecaman!
-
Viral, Video Cewek Susah Buka Mulut Saat Makan Sandwich
-
Apa itu Jateng di Rumah Saja yang Berlaku 6-7 Februari 2021?
-
Jokowi Rapat Bersama Anies Siang Ini, Wagub DKI Minta PPKM Diperketat
-
Nia Ramadhani Sambat Jadi MC bareng Raffi Ahmad: Kirain Ngobrol Biasa Gitu
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!