BeritaHits.id - Beredar di jejaring media sosial Facebook, klaim yang menyebut Presiden Jokowi memberi sinyal kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk menggantikan posisi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Klaim itu dibagikan oleh pemilik akun Lilikarwati Tan ke dalam grup INDONESIA BERSUARA dengan menautkan video YouTube dengan klaim sebagaimana dimaksud.
Unggahan itu telah dikomentari banyak akun lain. Sementara video YouTube sebagaimana dia sebar telah ditonton lebih dari 300 ribu kali.
Berikut narasi yang ditulis:
Baca Juga: Jokowi Sebut PPKM Tak Efektif, Ketua DPRD DKI Salahkan Anies
"Akhirnya semakin MEMANAS, Jokowi tunjuk Risma gantikan Anies Bawedan".
Lalu benarkah klaim tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id -- Jaringan Suara.com, klaim yang menyatakan Jokowi menunjuk atau memberi sinyal kepada Mensos Risma untuk menggantikan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta adalah salah.
Dalam video yang dibagikan, tidak ditemukan pernyataan Presiden Jokowi tentang pergantian Gubernur DKI Jakarta.
Baca Juga: Moeldoko Dilirik Gantikan AHY di Demokrat karena Punya Karier Militer?
Pasalnya, video iu berisi potongan-potongan video dari Jokowi, Mensos Risma, dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang disusun guna menampilkan kesan bahwa mereka memberi pernyataan terkait penunjukan Mensos RIsma sebagai Gubernur DKI Jakarta pengganti.
Padahal, video-video tersebut berasal dari kejadian atau keadaan yang berbeda-beda.
Mensos Risma sendiri kerap digadang-gadang menjadi calon maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2022. Namun, hal itu masih berupa dugaan dan menjadi rahasia partai.
Terkait kekuasaan Jokowi memberhentikan gubernur, keputusan semacam itu pun tidak sembarangan. Presiden dapat memberhentikan gubernur apabila ada usulan dari DPRD kepada enteri.
Usulan tersebut disampaikan oleh Menteri kepada Presiden untuk dilakukan pertimbangan.
Namun, saat ini belum ada pemberitaan apapun yang menyatakan bahwa DPRD DKI Jakarta mengajukan usul pemberhentian Gubernur DKI Jakarta aktif, Anies Baswedan.
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa klaim yag menyebut Presiden Jokowi menunjuk Mensos Risma sebagai gubernur DKI Jakarta adalah hoaks kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.
Berita Terkait
-
Beberkan Isi Pertemuan di Lebak Bulus, Rano Karno Tawari Anies Jadi Konsultan
-
Jokowi Endorse Ridwan Kamil, Pramono Ogah Ambil Pusing dan Malah Mendoakan: Semoga Sehat Semua
-
Bertemu Satu Jam, Pramono Sebut Pertemuan dengan Anies Berlangsung dari Hati ke Hati
-
Respons Ridwan Kamil Soal Pertemuan Anies dengan Pramono-Rano: Saya Tidak Tahu Artinya Apa
-
Sudah Teken Pakta Integritas, Ridwan Kamil Belum Tentu Jual Saham PT Delta: Nanti Dibahas
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak