BeritaHits.id - Aksi seorang mahasiswa mengajukan protes pada dosen viral di media sosial. Mahasiswa tersebut protes karena ia mendapatkan nilai E di salah satu mata kuliah yang diambil.
Tangkapan layar percakapan antara mahasiswa dan dosen tersebut diunggah oleh akun Instagram @lets.talkandenjoy pada Rabu (3/2/2021).
Dalam tangkapan layar percakapan itu, tampak si mahasiswa mencecar dosen dengan beragam alasan agar nilainya direvisi.
Dalam pembelaannya, mahasiswa tersebut mengaku telah mengerjakan semua tugas dan mengikuti ujian mata kuliah tersebut. Ia sangat kecewa, hanya karena kesalahan input jawaban ujian, nilainya menjadi sangat jelek.
"Iya kan saya tidak tahu, padahal uas ngumpulin di situ, kirain udah tinggal nunggu nilai saja. Nggak bisa diubah gitu ke bagian sistem?" ujarnya mengawali percakapan tersebut.
Mahasiswa tersebut bahkan membombardir dosen dengan pesan 'p' agar segera dibalas. Ia pun kembali membeberkan sederet pembelaan agar sang dosen mau merevisi nilai mata kuliah tersebut.
"Masak kuliah masuk, uas ikut, vlog ngerjakan, masak langusng E?" tulisnya lagi.
Meskipun tak kunjung ditanggapi oleh sang dosen, mahasiswa tersebut terus saja mengirimkan pesan. Ia mengaku tak rela mengeluarkan uang untuk mengulang mata kuliah yang mendapatkan nilai E tersebut.
"Nggak rela ngeluarin uang lagi cuma buat mengulang mata kuliah, gara-gara jawaban UAS nggak masuk. Harusnya paham dong lagi kondisi kaya gini, ambil kebijakan sebijak mungkin. Nggak mungkin mahasiswa nggak ikut UAS atau nggak absen UAS, berarti ada kesalahan di sistem," tulisnya lagi.
Baca Juga: Viral Mi Instan Bertabur Emas Bikin Melongo, Publik Salfok ke Benda Ini
"Jangan sembarangan ngasih nilai, dan perjuangan orang tuh beda-beda," pungkas mahasiswa tersebut.
Melihat aksi protes mahasiswa tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Mereka menyebut sah-sah saja melakukan protes, namun sayang tindakan mahasiswa tersebut dinilai tak sopan dan dikecam para warganet.
"Jangan nggak sopan kayak gini ya buat temen-temen ku yang masih mahasiswa! Protes nilai gapapa kok asal tetap menghormati dosen bukan malah menghubungi dengan cara tidak sopan," tulis akun @lets.talkandenjoy.
"Mahasiswa ngechat tapi tata kramanya tidak ada. Good job. Mungkin E memang pantas," tulis warganet dengan akun @kudaponi****.
"Wajar ya dapet E kalau begini. Meski teh risa public figure yang mumgkin dirasa dekat dengan kalian tapi tata krama tetap harus ada gimanapun teh risa disana sebagai dosen bukan temen sebaya," tulis warganet lain dengan akun @dimpleyes****.
Tag
Berita Terkait
-
Ngakak! Pemuda Dipasangkan Masker di Atas Motor, Kepalanya Malah Ketarik
-
Aksi Bocah Penjual Gorengan Sedekah ke Kakek Ini Jadi Tamparan Publik
-
Nasi Uduk di Kalimantan Ini Harganya Rp 30 Ribu, Warganet: Nasi Uduk VIP
-
Viral Mi Instan Bertabur Emas Bikin Melongo, Publik Salfok ke Benda Ini
-
Viral Manajer dan Staf Hotel Jualan Makanan di Pinggir Jalan, Bikin Sedih
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!