Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Aprilo Ade Wismoyo
Kamis, 04 Februari 2021 | 16:15 WIB
Tim Densus 88 Anti Teror (ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha)

BeritaHits.id - Politisi PSI Muannas Alaidid turut menanggapi peristiwa penangkapan terduga teroris di Makassar, Sulawesi Selatan. Dalam tanggapannya itu, Muannas menyinggung soal terduga teroris yang merupakan anggota FPI.

Lewat sebuah cuitan di akun Twitter @muannas_alaidid, ia mengomentari sebuah berita yang memuat pernyataan dari Kapolda Sulsel bahwa terduga teroris yang ditangkap merupakan anggota FPI. Dari pemberitaan itu Muannas menyimpulkan, seharusnya tak ada lagi anggapan bahwa tindakan melawan negara disebut sebagfai mati syahid.

"Maka tak ada istilah melawan negara, aparat dan masyarakat itu dianggap syahid apalagi sampai hati sebut matinya bersama rasul," tulis Muannas.

Dalam cuitan tersebut Muannas Alaidid juga menyampaikan dukungannya terhadap pihak kepolisian. Ia lantas menautkan akun Twitter milik Divisi Humas Polri. Ia juga menuliskan pernyataan Kapolda Sulsel dalam cuitannya itu.

Baca Juga: Terungkap! Belasan Terduga Teroris JAD dari Makassar Ternyata Anggota FPI

"Dukung Polri ! @DivHumas_Polri" lanjut Muannas.

"Kapolda Sulsel: Terduga Teroris yang Ditangkap di Makassar Anggota FPI," tulis Muannas.

Cuitan Muannas Alaidid soal Anggota FPI yang ditangkap atas dugaan terorisme (twitter)

Menanggapi cuitan tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa warganet tampak mendukung pernyataan Muannas. Ada juga yang meminta penindakan terhadap kasus hukum yang melibatkan aparat.

"Tiada keraguan lagi pembubaran FPI adalah langkah yang tepat," tulis warganet dengan akun @bejotok***.

"Lawan juga aparat yang semena-mena menbunuh rakyat," tulis warganet dengan akun @TigerWo0974****.

Baca Juga: Polri Angkut Belasan Terduga Teroris dari Makassar ke Jakarta, Ada Apa?

Lewat akun Twitternya, Muannas juga tampak me-retweet sebuah video yang berisi pengakuan seorang anggota FPI yang ditangkap atas dugaan terorisme. Dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @sahal_As itu disebut pula nama Munarman selaku pengurus FPI.

Load More