BeritaHits.id - Kisah seorang wanita yang ketakutan karena tiba-tiba ada pria nyelonong masuk ke kos viral di media sosial seusai dikabarkan oleh akun Twitter @DraftAnakUnpad pada Rabu (10/2/2021).
Pria diduga bapak-bapak tersebut membuat resah karena enggan keluar meski sudah ditegur dan malah bertanya hal tak lumrah.
Lebih parahnya lagi, pria itu disebut-sebut juga telah lancang karena sampai sempat mengejar penghuni sampai ke kamar.
"Hati-hati gengs, sumpah gemetaran banget," tulis penggunggah seperti dikutip Suara.com.
Baca Juga: Sembunyikan Jajanan dari Mertua, Warganet Sebut Wanita Ini Pelit
Dalam foto sebagaimana disematkan, terlihat seorang pria berkuas putih dan berpeci hitam duduk di sofa sebuah ruangan yang diduga ada di dalam kos.
Tampak di sana pintu dan gorden tertutup rapat, sementara foto diambil dari jarak yang cukup jauh.
Terdapat narasi singkat di dalam foto yang berisi kronologi kejadian munculnya pria secara tiba-tiba dan nyelonong masuk ke indekos putri.
"Gais hati-hati yang ngekost di daerah Jatinangor. Aku barusan ada bapak-bapak gak dikenal, tiba-tiba nyelonong aja masyuk ke kosan malah ke kamar," tukas penghuni kos.
Dia mengatakan, pria tersebut tidak mau ketakutan. Saat dia masuk ke dalam kamar, pria itu malah memaksanya keluar.
Baca Juga: Viral Penampakan Rumah Aneh, Publik Janggal: Teman Masuk Auto Susah Keluar
"Aku suruh pulang gak mau. Aku sudah kunci pintu ketakutan juga malah maksa keluar. Ada yang pernah didatangi juga tidak?" sambungnya.
Dia lalu menjelaskan ciri-ciri pria tersebut yakni berkulit gelap, tidak terlalu tinggi, dan cukup berisi.
"Ini fotonya aku ambil pas dia masih aku ajak ngobrol. Tapi setelah aku bilang kos ini privacy malah bilang 'mau gak sama bapak nengnya sudah punya cowok'," tukasnya.
Pertanyaan itu membuatnya resah. Apalagi kata dia, pria tersebut langsung marah saat dijawab bahwa dia sudah punya suami.
Kabar yang dibagikan oleh akun @draftanakunpad tersebut mendapat berbagai macam komentar. Sampai artikel ini diturunkan, unggahan itu sudah diretweets ribuan kali dan menembus 25 ribu suka.
Salah seorang warganet dalam kolom komentar mengaku kejadian itu ada di kos tempatnya tinggal.
Pria tersebut ternyata sudah diusir oleh ibu pemilik kos cewek tempat dia tinggal. Meski begitu, dia tetap resah dan trauma karena sempat dikejar sampai kamar.
"Ini di kosan aku. Takut datang lagi. Tapi pas aku ke luar bapaknya sudah depan kamar dan aku biarin dia duduk sambil ngobrol soalnya aku panik takutnya dia maksa ke kamar. Tapi pas aku nyuruh dia pulang, dia ngejar ke kamar dan aku ketakutan kunci pintu sambil telefon bapak kost," ujar @ri****yt.
Tak khayal, warganet pun menyarankannya agar lebih berhati-hati. Apabila dirasa sudah keterlaluan, publik memberi saran untuk pindah saja.
"Waduh ngeri juga itu bapaknya nyengir. Stay safe teh," komentar @kap****or.
"Itu maaf tampang mukanya kaya om om s*ng*," sahut warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka, dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Review Film Wanita Ahli Neraka, Kisah Nahas Santriwati Pencari Surga
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak