Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Hernawan
Jum'at, 12 Februari 2021 | 19:44 WIB
Rebahan di kasur saat banjir (TikTok/izad_aciel).

BeritaHits.id - Sebuah video yang merekam tingkah para pemuda rebahan santai di kasur mengambang saat bencana banjir tiba beredar TikTok.

Tingkah para pemuda yang dibagikan oleh akun TikTok @izad_aciel tersebut terbilang tak biasa. Sebab, biasanya ketika banjir, orang-orang lebih memilih mengungsi ke tempat lainnya.

Izad membagikan dua video pada Senin (8/2/2021). Dalam video pertama, tampak dua pemuda duduk santai di kasur bewarna biru yang mengambar di atas air.

Kedua pemuda tersebut terekam memakan camilan tanpa sedikit pun mengeluarkan ekspresi cemas.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem dan Gagal Panen, Pedagang di Pasar Badak Pandeglang Merugi

Sementara, video kedua memperlihatkan dua pemuda yang berbeda. Namun, posisi mereka serupa, bersantai di kasur yang mengambang di air banjir.

Rebahan di kasur saat banjir (TikTok/izad_aciel).

Pada video kedua, para pemuda santai tersebut terlihat tengah bermain ponsel sembari rebahan di kasur.

Berbeda dari 3 orang sebelumnya, satu dari mereka tampak tidak mengenakan kaus atasan yang menutupi tubuhnya.

Adapun posisi kasur berada di samping sebuah pintu dan dalam genangan yang tingginya ditaksir sampai paha orang dewasa.

Usut punya usut, aksi tersebut direkam di Pekalongan Barat, Jawa Tengah.

Baca Juga: Kabar Gembira! Usai Minta Maaf, Eiger Beri Diskon hingga 50 Persen!

Kasur para pemuda itu bisa mengambang di air banjir karena jenisnya yakni kasur angin.

Load More