BeritaHits.id - Sebuah video yang merekam detik-detik pria diduga preman meminta jatah pungutan liar atau pungli kepada seorang pedagang sate viral di media sosial seusai dibagikan oleh jejaring Instagram @smart.gram pada Minggu (14/2/2021).
Sosok pedagang sate tak urung menjadi sorotan. Aksinya saat menghadapi pria penarik uang pungli tersebut membuat publik angkat topi.
Dalam video berdurasi 3 menit itu, terekam kejadian yang diduga terjadi di Jalan Pembangunan, Perumahan Palem Kencana, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara.
Terlihat di sana pria mengaku preman setempat mengancam penjual sate yang menggelar lapak jualannya.
Baca Juga: Viral Anak Kemarin Sore Lecehkan Pahlawan di Uang Rp 10 Ribu, Panen Hujatan
Pria yang belum diketahui identitasnya itu menuntut penjual sate sejumlah uang sebagai jaminan agar bisa berjualan dengan aman.
Tidak sekadar meminta dengan santun, pria diduga preman tersebut bahkan sampai mengeluarkan kalimat ancaman yakni akan selalu membuat ribut sebelum diberi uang.
"Jadi gimana macam ini Dek. Kalian gimanalah sekarang. Kan sudah ku bilang kau gak usah kemari. Kau malah kemari. Jadi, kalau ku suruh pergi kau, kau gak mau? Tiap hari ku ributin jualan kau ini, gak percaya kau?" tegas pria diduga preman tersebut.
Dalam video, terekam pula saat pengendara motor berhenti dan hendak membeli sate di sana. Namun, hal itu urung dilakukan karena pria diduga preman tiba-tiba melarangnya.
Pria tersebut mengatakan, siapa pun tidak boleh membeli jualan pedagang sate itu karena belum membayar uang keamanan.
Baca Juga: Cewek Ini Mendadak Sial Pas Lagi Main HP, Publik Malah Kompak Menertawakan
Meski diancam bertubi-tubi, penjual sate yang bersangkutan tampak santai. Dia tidak terlihat panik maupun emosi.
Bahkan, sampai akhir video penjual sate tersebut bersikeras untuk tidak akan memberi uang kepada pria diduga preman.
"Aku gak tahulah. Aku disuruh jualan. Kalau disuruh bos ya mau gimana. Aku gak tahu, kalau disuruh kerja, ya kerja. Aku gak kerja, gak makan aku," ujar penjual sate itu
Video rekaman pria diduga preman mengacam penjual sate yang enggan memberi sepeser uang untuk membayar pungli menuai berbagai reaksi.
Sejumlah warganet terpantau mendukung penjual sate untuk melawan dan meminta aparat terkait menindaknya.
"Lawan bang enak aja pengen duit gak gawe. Gede omong doang itu mah. Sekali pukul mental dia, yakin," komentar fad*****az.
"Preman kaya gitu dibanting sekali sudah dibawa ambulans," balas sulis*****dy.
"Tolong pemerintah orang-orang begini gak guna. Tolong dijadikan sukarelawan Covid-19 aja gak usah dikasih masker," desak @muh******nd.
"Itu lah yang harus diberantas Ormas," timpal @mhd*******rd.
Video tersebut telah disukai lebih dari 6 ribu kali. Untuk menontonnya, klik di sini.
Berita Terkait
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis? 4 Game Ini Bisa Jadi Penghasil Uang Tambahanmu!
-
Ollanta Humala Dipenjara 15 Tahun, Terbukti Mencuci Uang dari Odebrecht
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak