Scroll untuk membaca artikel
Rifan Aditya | Hernawan
Jum'at, 19 Februari 2021 | 06:55 WIB
Video kocak emak-emak pamer ladang ubi orang (TikTok/situmorangj).

BeritaHits.id - Ditonton 3 juta kali, video kocak yang merekam aksi tidak terduga emak-emak lawak menduetkan rekaman TikTok milik Jonathan End viral di media sosial.

Emak-emak tersebut sontak menyita perhatian karena memamerkan hamparan ladang ubi yang diakui bukan miliknya.

Terlebih lagi dia dengan tertawa mengatakan bahwa ladang ubi tersebut milik orang dan dia seringkali mengambilnya.

Video kocak yang telah disukai ratusan ribu orang tersebut dibagikan lewat jejaring TikTok @situmorangj pada Kamis (18/2/2021).

Baca Juga: Nyesek! Bawa TV Jumbo ke Gerbong KRL, Nasib Pria Ini Bikin Temannya Ngakak

Semula, video menampilkan Jonathan End yang memaparkan alasan antimainstream membeli saham. Bukan fundamental, dia mengaku membeli saham karena gedung perusahaan terlihat dari tempat tinggalnya.

Video kocak emak-emak pamer ladang ubi orang (TikTok/situmorangj).

Jonathan End lalu memperlihatkan kamera ke arah salah satu gedung menjulang tinggi di Jakarta yang sahamnya ikut dia beli.

Video kemudian dilanjutkan oleh emak-emak yang tampil percaya diri di depan kamera. Dia berlagak mirip Jonathan End tetapi benda yang dipamerkan berbeda.

Dia berdiri di tepian ladang yang asri dan ditumbuhi pepohonan. Tak lama berselang, dia menunjuk area yang disebutnya ladang ubi.

Bergaya bak Jonathan End, emak-emak tersebut lantas bicara bertanya apakah publik melihat ladang sebagaimana dia tunjuk. Hanya saja, kata-katanya unik dan mengocok perut.

Baca Juga: Viral Pemuda Berseluncur di Bendungan, Publik: yang Terakhir Bukan Orang

"Kamu lihat ladang itu, saya suka nyolong ubinya, itu punya orang, bukan punya saya," ungkapnya ketawa.

Load More