
BeritaHits.id - Ditonton 3 juta kali, video kocak yang merekam aksi tidak terduga emak-emak lawak menduetkan rekaman TikTok milik Jonathan End viral di media sosial.
Emak-emak tersebut sontak menyita perhatian karena memamerkan hamparan ladang ubi yang diakui bukan miliknya.
Terlebih lagi dia dengan tertawa mengatakan bahwa ladang ubi tersebut milik orang dan dia seringkali mengambilnya.
Video kocak yang telah disukai ratusan ribu orang tersebut dibagikan lewat jejaring TikTok @situmorangj pada Kamis (18/2/2021).
Baca Juga: Nyesek! Bawa TV Jumbo ke Gerbong KRL, Nasib Pria Ini Bikin Temannya Ngakak
Semula, video menampilkan Jonathan End yang memaparkan alasan antimainstream membeli saham. Bukan fundamental, dia mengaku membeli saham karena gedung perusahaan terlihat dari tempat tinggalnya.

Jonathan End lalu memperlihatkan kamera ke arah salah satu gedung menjulang tinggi di Jakarta yang sahamnya ikut dia beli.
Video kemudian dilanjutkan oleh emak-emak yang tampil percaya diri di depan kamera. Dia berlagak mirip Jonathan End tetapi benda yang dipamerkan berbeda.
Dia berdiri di tepian ladang yang asri dan ditumbuhi pepohonan. Tak lama berselang, dia menunjuk area yang disebutnya ladang ubi.
Bergaya bak Jonathan End, emak-emak tersebut lantas bicara bertanya apakah publik melihat ladang sebagaimana dia tunjuk. Hanya saja, kata-katanya unik dan mengocok perut.
Baca Juga: Viral Pemuda Berseluncur di Bendungan, Publik: yang Terakhir Bukan Orang
"Kamu lihat ladang itu, saya suka nyolong ubinya, itu punya orang, bukan punya saya," ungkapnya ketawa.
Video yang diduga dibuat bercanda tersebut menuai berbagai macam komentar. Reaksi publik tertawa saat melihat aksi emak-emak melawak itu.
Apalagi si emak-emak tertawa di videonya. Hal itu kata publik memancing reaksi bahagia serupa.
"Pas bilang 'saya suka nyolong ubinya' ngakak banget," komentar Febri Bima.
"Kok gue receh banget sih ibunya ngakak ikutan ngakak," balas Tiranissya.
"Jangan sampai yang punya ladang lihat ini," sahut warganet lain bercanda.
Untuk melihat video yang menorehkan belasan ribu komentar itu, klik di sini.
Berita Terkait
-
Baim Wong Lulusan Mana? Dikritik usai Posting Video Anak Nangis Ketemu Paula Verhoeven
-
Onty Iya Buka Suara, Klarifikasi Ucapan Arra Bocah Viral di TikTok yang Sering Mencarikannya Jodoh
-
Viral! Pantai di Iran Mendadak Berwarna Merah Darah Setelah Hujan, Apa yang Terjadi?
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Sinopsis Film Laut Tengah, Asal Tren "Popoyo Siroyo" yang Lagi Viral!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak