Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Aprilo Ade Wismoyo
Minggu, 21 Februari 2021 | 10:49 WIB
Aksi ibu-ibu sebrangi banjir sambil dorong motor (Instagram.com/@warung_jurnalis)

BeritaHits.id - Aksi seorang ibu-ibu menyeberangi banjir sambil mendorong motornya viral di media sosial. Ibu tersebut tak mau dibantu dengan becak angkut lantaran tak punya uang untuk membayar. Padahal, pihak warga yang menyediakan bantuan tak berniat menarik bayaran.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @warung_jurnalis pada Sabtu (20/2/2021) tampak seorang ibu-ibu mendorong motor di genangan banjir setinggi pinggang. Beberapa warga di belakangnya tampak menonton aksi tersebut.

Berdasarkan keterangan yang disampaikan dalam unggahan video tersebut, si ibu nekat menerjang banjir sambil mendorong motor lantaran tak punya uang untuk menyewa becak ankut.

"The true power of ibu-ibu," tulis akun tersebut.

Baca Juga: Catat! Ini Wilayah Jabodetabek Berpotensi Hujan Lebat dan Banjir Hari Ini

"Karena tak punya uang untuk naik becak dorong, ibu ini terpaksa membawa motornya sendiri menerjang banjir deras di Jalan Jatimekar Jatiasih Kota Bekasi Jawa Barat tepatnya di depan Perumahan Nasio Sabtu siang (20/02/21)," lanjut akun tersebut.

Aksi ibu-ibu sebrangi banjir sambil dorong motor (Instagram.com/@warung_jurnalis)

Ibu tersebut lantas menodorng motornya sendiri tanpa menggunakan becak angkut yang disediakan relawan.

Disebutkan pula dalam unggahan tersebut bahwa pihak relawan tidak meminta uang saat membantu warga menyeberangi banjir dengan becak angkut.

"Mengatakan kepada relawan bahwa dirinya tidak mempunya uang untuk membayar becak dorong 'saya tak punya uang' ujarnya kepada relawan," tulis akun @warung_jurnalis.

"Padahal para relawan tidak meminta uang dalam membantu warga untuk menyebrang," lanjutnya.

Baca Juga: Update Terkini Banjir Jakarta: Pintu Air Angke Hulu Siaga 1, Sunter Siaga 2

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti sikap si ibu yang menolak menyeberang dengan becak angkut.

"Walaupun bayar, nggak semahal biaya service," tulis warganet dengan akun @adityariz***.

"Lebih mahal bongkar mesin daripada bayar becak," tulis warganet lain dengan akun @khaerul****.

"Tapi bu kan motornya jadi perlu servis," tulis warganet dengan akun @mfaz***.

"Pertama baca atas gue sempet gereget karena tak punya uang untuk naik becak dorong, eeh ternyata emang nggak dimintaiin duit. Terus kenapa si ibu nggak mau dibantu ya?" tulis warganet lain dengan akun @dj_rickhi***.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini.

Load More