BeritaHits.id - Aksi seorang emak salat tahajud di atas kasur menjadi sorotan publik. Emak-emak itu memilih salat di atas kasur ketika air banjir masuk ke rumahnya.
Momen emak-emak salat di atas kasur diunggah oleh akun Twitter @ridjac12.
Akun tersebut mengunggah foto saat sang ibunda sedang melaksanakan salat di atas kasur.
Penampakan sang emak sedang salat mengenakan mukena berwarna putih di atas kasur itu sempat membuat orang seisi rumah terkejut.
Baca Juga: Terima Surat Bima Arya, Wagub DKI Minta Bantuan Pusat untuk Tangani Banjir
Momen tersebut langsung diabadikan oleh sang anak dan diunggah ke media sosial hingga viral.
"Lagi panik banjir emak gue tahajud di atas kasur. Lah kita yang lewat kaget!" kata akun itu seperti dikutip Suara.com, Selasa (23/2/2021).
Sang anak bercerita, setelah anggota keluarga sibuk mengangkat barang-barang ke tempat aman agar tak terendam banjir, sang emak justru tak kembali melanjutkan tidurnya.
Ia lebih memilih salat tahajud di atas kasur agar sajadah dan mukena yang ia kenakan tak basah terendam banjir.
"Emak gue memang agak beda, capek ngangkatin kasur bukannya istirahat dia malah istikomah," ungkapnya.
Baca Juga: Viral Kolam Ikan di Stadion GBLA, Warganet: Gelora Bandung Laukna Ayaan
Momen emak-emak salat tahajud di atas kasur langsung viral di media sosial dan menjadi sorotan publik.
Banyak warganet mengaku pernah melakukan hal serupa seperti si emak salat di atas kasur namun berujung ketiduran.
Ada pula komentar kocak dari warganet lainnya membanjiri kolom komentar akun tersebut.
"Gue pernah salat di atas kasur, eh pas sujud ketiduran," kata @fam****laa.
"Enggak bisa bayangi gue kalau kasurnya jebol, emak lu auto freestyle," ujar @ju***do.
"Untung mukenanya enggak full warna putih, agar meresahkan kalau full white," ungkap @hd*******lu.
"Gue salat di atas kasur jadi enggak khusyuk salatnya kayak terombang-ambing," tutur @ta***ie.
"Bisa-bisanya tetap seimbang kayak gitu, aku salat di kasur kalau gerak badannya enggak bisa seimbang mau roboh saja bawaannya," ucap @dv**tv.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Makam, Viral Rumah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Malah Jadi Tempat Wisata Warga
-
Terungkap, Ivan Sugianto Juga Suruh Siswa SMA Sujud dan Menggonggong Saat Dimediasi Kepala Sekolah
-
Isu Video 12 Menit Viral, Segini Penghasilan YouTube ONIC Lydia
-
Cara Lihat Pesan Send The Song Untukmu, Berikut Langkah-langkahnya!
-
Seberapa Kaya Jhon LBF? Janji Kuliahkan Siswa SMA Korban Ivan Sugianto sampai ke Luar Negeri
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak