BeritaHits.id - Seorang calon pembeli membagikan pengalamannya dituduh hendak menggoda istri orang usai mengiriminya pesan singkat. Padahal, ia mengirimi pesan untuk memesan jam tangan yang dijual secara online.
Kisah pembeli dituduh sebagai penggoda itu diunggah oleh akun Twitter @txtdarionlshop.
Akun tersebut membagikan foto tangkapan layar percakapan seorang calon pembeli dengan suami dari pemilik olshop.
Awalnya, si calon pembeli mengirimi pesan namun tak mendapatkan respons. Ia mencoba menghubungi nomor tersebut namun tak juga diangkat.
Baca Juga: Kelewat Ekstrem, Heboh Atraksi Pria Naik Mobil Mewah Bikin Warganet Geram
Tak lama berselang, si pemilik olshop membalas pesan tersebut. Namun, isi pesannya justru marah-marah.
"Kamu siapa! Ngapain WA, telepon istri saya," balas si olshop seperti dikutip Suara.com, Jumat (5/3/2021).
Si calon pembeli memberikan penjelasan, ia mendapatkan nomor tersebut dari iklan jam tangan di Facebook.
Ia menghubungi nomor tersebut karena tertarik ingin membeli jam tangan yang diiklankan.
"Maaf saya lihat iklan di market place FB. Kebetulan saya lihat ada iklan jam tangan, saya minat dan ada nomor WA-nya jadi saya WA," ungkapnya.
Baca Juga: Pemotor Bonceng Cewek Ajak Duel Petugas, Ngamuk Dicegah Masuk Jalur Busway
Namun, penjelasan si calon pembeli tak membuat suami pemilik olshop puas.
Ia justru menuduh si calon pembeli hanya beralasan dan ingin mengganggu rumah tangga orang.
"Enggak usah modus kamu! Ganggu istri orang. Orang mana kamu?" ujar si suami.
Sang calon pembeli terkejut dituduh sebagai penggoda. Ia mengaku tak jadi membeli jam tangan di olshop tersebut.
Lagi-lagi si suami kembali memarahi si calon pembeli dan memintanya tidak mengganggu istrinya.
"Saya suaminya, kalau kamu mau ganggu banyak yang perawan!" tegur si suami.
Calon pembeli mengaku bingung dengan tuduhan si suami pemilik olshop.
Ia mengaku baru kali ini menemukan orang yang menuduhnya menggoda, padahal ia hanya ingin membeli jam tangan secara online.
"Ya Allah baru kali ini belanja online nemu kayak gini. Ya sudah pak, maaf saya enggak ada niat ganggu. Suruh hapus saja iklan istri bapak. Assalamuaiakum," balas si calon pembeli.
Kisah calon pembeli dituduh sebagai perusak rumah tangga orang itu langsung viral di media sosial.
Beragam komentar kesal dari warganet langsung membanjiri kolom komentar.
Tak sedikit pula warganet yang memberikan komentar kocak menanggapi kisah tersebut.
"Kasihan istrinya mencari nafkah, tapi suaminya malah mencari masalah," ujar @si****ss.
"Suami seller tidak ramah," ucap @il****26.
"Makanya kalau mau nanya jualan itu langsung to the point saja enggak usah basa basi," kata @_ba****on.
"Astaga galak banget itu bapak kayak kucing abis beranak," ungkap @my*******y2.
Berita Terkait
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Video Gibran Bareng 9 Naga Jadi Nyinyiran Emak-emak, Proyek Titipan Disinggung: Nah Ketahuan Kan..
-
Total Harga Jam Tangan Hingga Tas Diduga Capai Rp 1 Miliar, Publik Penasaran Bisnis Selvi Ananda: Laundry Sedang Marak
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak