BeritaHits.id - Seorang pelanggan mengaku iseng membeli kopi seharga RP 99 dari online shop (olshop). Namun, saat pesanannya tiba, ia terkejut melihat penampakan paketnya yang membuat harga dirinya jatuh.
Kisah pelanggan tersebut dibagikan oleh akun Twitter @liboorans.
Akun tersebut membagikan foto tangkapan layar curhatan seorang pelanggan di sebuah grup Facebook bernama Komunitas Orang Sudsah (KOS) - Badak.
Si pelanggan bercerita, ia mengaku iseng melakukan transaksi di olshop karena ingin merasakan berbelanja secara online.
Baca Juga: Sering Pindah Kerja, Gadis Ini Disorot Gara-gara Koleksi Seragam
Ia memilih barang berupa kopi yang dijual dengan harga diskon Rp 99.
Namun, setelah pesanannya tiba ternyata kopi seharga RP 99 yang dipesannya dibungkus menggunakan plastik transparan.
Alhasil, pesanan berupa satu pcs kopi seharga RP 99 terlihat dengan jelas.
"Orang susah pengen nyobain beli barang online, yang dibeli kopi RP 99 pas sampai packing-nya transparan kayak gini," kata si pelanggan seperti dikutip Suara.com, Senin (8/3/2021).
Penampakan paket transparan tersebut membuat si pelanggan merasa malu.
Baca Juga: Viral Pengunjung Kafe Bikin Emosi, Rayakan Pesta Sampai Ruangan Jadi Begini
Ia merasa sungkan dengan kurir pengantar paket yang mengantarkan paket berisi satu pcs kopi seharga Rp 99 tersebut.
"Harga diri jatuh di depan abang kurir hiks," ungkapnya.
Pengakuan pelanggan membeli kopi seharga Rp 99 itu viral di media sosial dan menjadi sorotan publik.
Banyak warganet memberikan komentar kocak atas unggahan pelanggan tersebut.
"Wkwkwk padahal tinggal jalan saja ke warung," kata @ta****yy.
"Bilang saja dalamnya isi sabu, bungkus hanya untuk mengelabui," ujar @sh******aa.
"Rp 99 pakai gratis ongkir lagi," ucap @ca********gg.
"Sellernya kam*ret," ungkap @pa****aa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!