BeritaHits.id - Perjuangan seorang kakek berusia 68 tahun yang setiap harinya berjualan mainan anak-anak untuk menyambung hidup, belakangan ini menyentuh hati publik.
Meski sudah memasuki usia senja, kakek bernama Budi itu pantang menyerah karena harus menafkahi anak dan cucunya. Dia tulang punggung keluarga.
Hidup tak selalu mudah, keluarga kakek yang kisahnya dibagikan oleh akun Instagram @rumahyatim ini dikabarkan pernah makan satu piring berempat.
Dikabarkan oleh akun Rumah Yatim, Budi sehari-hari bekerja berjualan mainan dengan sebuah gerobak dorongan di pinggiran jalanan.
Seperti tak mengenal kata istirahat, keringat mengucur dari tubuh kakek ini demi bisa makan keesokan harinya.
Bukan tanpa alasan, sehari tidak jualan akan berdampak pada keluarga. Pasalnya, pendapatan sehari-hari kakek penjaja mainan ini kecil. Berkisar antara Rp 15 ribu per hari.
Menurut informasi yang dihimpun, setiap hari, kakek Budi menjual mainan dengan keuntungan berkisar antara Rp 5.500 saja setiap produknya.
Tidak banyak, sehari-hari rata-rata dia hanya bisa menjual empat sampai enam mainan saja meski sudah berjalan mendorong gerobak belasan kilometer, dimulai pukul 9 pagi.
Kehidupannya tidak mudah, dalam foto yang beredar, Budi ditemani oleh bocah laki-laki diduga cucunya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Anies Baswedan Korupsi Saham Miras Pemprov DKI Jakarta?
Dilaporkan bahwa Budi pernah terpaksa menyantap makanan satu piring berempat. Bukan tanpa sebab, hal itu terjadi apabila dagangannya tidak laku.
"Kadang-kadang pernah makanan 1 piring dimakan bareng sama empat orang. Kaena jualan saya gak laku. Alhamdulillah jadi makan seadanya," tulis akun itu mengutip pernyataan sang kakek.
Sebagai informasi, salah satu anak kakek ini dikabarkan berprofesi sebagai tukang parkir dengan penghasilan minim.
Disukai ratusan akun Instagram, kisah Kakek Budi yang berjuang nafkahi keluarga agar bisa makan menuai berbagai komentar dukungan.
Sejumlah warganet mengaku salut terhadap kakek itu karena meski berada pada kondisi ekonomi memburuk, tetapi tetap bersyukur.
"Si bapak masih tetap bersyukur bilang Alhamdulillah meskipun makan cuma segitu. Bapak yang sabar ya semoga Allah mengangkat derajat Bapak di akhirat," doa Tiaagustinee.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!