BeritaHits.id - Sebuah video tentang toko obat yang menjual obat-obatan dengan harga selangit viral di media sosial. Toko tersebut menjual beragam obat-obatan China yang disebut manjur namun harganya tinggi.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Tiktok @ulie_ubi, Selasa (9/3/2021) diperlihatkan sebuah toko obat yang penuh dengan antrean pembeli.
Sang pembuat video menyebut sedang membelikan obat untuk sang ibu yang baru saja menjalani operasi. Ia lantas memperlihatkan wujud obat yang disebut obat sultan itu.
"Obat Sultan jutaan #sultancheck #fyp #fypdong #foryourpage #obatsultan #tempatunik," tulis akun @ulie_ubi.
Baca Juga: Viral Cewek Kejang Dalam KRL di Stasiun Tanah Abang, Netizen: Tolongin Dong
Sebelum mendapatkan obat yang diinginkan, pembeli harus mengantre dulu karena banyaknya antrean. Tokonya pun terbilang unik karena ada pagar besi yang membatasi penjual dan pembeli.
"Obat sultan check, jadi karena kemarin mamaku habis operasi, kita beliin mamaku obat nih. Nah di sini kalian bisa lihat deh ramai banget nggak sih, dan tokonya unik banget," ucap wanita dalam video tersebut.
Obat yang dalam satu kotak hanya berisi 6 kapsul itu disebut memiliki harga yang cukup tinggi yaitu 1,3 juta rupiah.
"Nah ini tuh cara belinya kalian tinggal ngomong aja obat apa yang kalian mau beli, terus nanti diambilin dan klian tinggal bayar," ujarnya.
"Ini dia obatnya, ini tuh satu kotak isinya cuma 6 butir dan harganya 1,3 juta gila mahal banget nggak sih? Anak sultan emang," pungkasnya.
Baca Juga: Keren! Pria Ini Modifikasi Motor Mirip Bumblebee Bikin Publik Melongo
Melihat video tersebut, para warganet lantas memberikan beragam komentar. Beberapa dari mereka menceritakan pengalaman mereka membeli obat di toko obat China.
"Obat China tokonya sederhana, harganya selangit, kualitasnya terjamin," tulis warganet dengan akun @mtthe***.
"Emang kalau obat China itu manjur dan mahal, gue dari kecil sampai sekarang rutin beli obat syaraf," tulis warganet dengan akun @fgtt***.
"Itu obat biar cepet kering bekas operasinya, manjur banget sih tapi ya gitu mehong," tulis warganet lain dengan akun @Elo***.
Toko obat yang disebut dalam video tersebut diduga merupakan toko obat Tay Seng Ho yang terletak di Glodok, Jakarta Barat.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Latar Belakang Dony Oskaria, Keluarga Sultan Andara yang Masuk Lingkaran Istana
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak