BeritaHits.id - Kisah seorang kakek yang dikabarkan telah kehilangan penglihatan atau buta selama lima tahun terakhir tetapi masih semangat berjalan menuju masjid belakangan ini viral.
Kakek yang menurut informasi menetap di Desa Kalipait, Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur tersebut menjadi inspirasi karena ternyata dia adalah sosok muazin masjid.
Keberadaan kakek yang kerap disapa Pak Mad tersebut diungkapkan oleh pemilik akun Twitter @ayung_n pada Rabu (10/3/2021).
"Namanya Pak Mad. Muadzin di Masjid Baitul Muttaqin, Desa Kalipait, Tegaldlimo, Banyuwangi, Suaranya, masyaAllah, merdu," ujarnya seperti dikutip beritahits.id.
Baca Juga: Heboh Akad Nikah Mewah di Bioskop, Publik Langsung Sedih Pas Bayangin Biaya
"Yang lebih luar biasanya, selama 5 tahun terakhir, dia kehilangan penglihatannya. Tapi, tak menyurutkan langkahnya untuk ke masjid. Kami yang muda dan sehat jadi malu," sambung dia.
Video Kakek Melantunkan Azan
Dalam video berdurasi 45 detik yang dibagikan, kakek muazin masjid tersebut terlihat mengenakan baju muslim, lengkap dengan peci dan sarung.
Kakek tersebut tengah mengumandangkan azan yang merupakan tanda ajakan untuk menunaikan ibadah salat.
Terlihat kakek tersebut melantunkan azan dengan mikrofon sembari satu tangannya menempel pada dinding masjid dan posisi sedikit membungkuk.
Baca Juga: Terbang Menuju Pencipta! Viral Aksi Pemotor Melayang, Endingnya Bikin Ngilu
Suaranya terdengar cukup lantang. Kata orang, suara kakek buta tersebut merdu dan enak didengar.
Video kakek diduga di Banyuwangi tersebut viral. Hingga artikel ini ditulis, video itu telah disaksikan lebih dari 21 ribu kali. Untuk menontonnya, klik di sini.
Komentar Warganet
Menyentuh hati, sosok kakek tersebut membuat haru sejumlah warganet. Semangatnya kata mereka patut mendapat apresiasi besar.
"Manusia kalau sudah sangat cinta dengan Tuhan, dikasih ujian apapun tetap saja semangat untuk beribadah. Sehat terus pak Mad, semoga Allah melindungi bapak sekeluarga, saya tertampa tetapi tetap tak beranjak untuk meniru," kata Rad****mi.
"Benar. Suara azan nenangin. MasyaaAllah," balas Ran******ra.
"Yang buta hanya indra penglihatan tapi tidak dengan hatinya. Banyak orang yang buta hatinya tapi tidak dengan matanya. Saya selalu berdoa semoga orang-orang baik ditempatkan di sisi Allah," ujar Ar*******i2.
"Kadang kalau lihat yang begini suka mikir, gue yang masih dikasih sehat dan sempurna tanpa kurang satu apapun masih insecure masa masih gak mau berbuat baik astaghfirullah," timpal Ho******us.
"Ya Allah nangis lihat ini. Jadi reminder buat aku yang masih sehat harus lebih semangat lagi ibadahnya," sahut Bi******ang.
"Suka dengarnya kalau ada azan yang merdu gini," sahut warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!