BeritaHits.id - Publik dihebohkan dengan beredarnya iklan salah satu online shop (olshop) yang menjual jasa pembuatan ijazah palsu di salah satu platform media sosial.
Akun Twitter @hiboorans mengunggah foto tangkapan layar iklan olshop yang dipasarkan lewat media sosial.
Olshop tersebut memasang iklan secara berbayar sehingga dapat muncul di Instastory secara otomatis.
Dalam iklan tersebut, olshop menawarkan pembuatan ijazah yang diklaimnya merupakan ijazah asli untuk semua jenjang pendidikan.
Baca Juga: Tinju Balita hingga BAB, Detik-detik Angga Aniaya Keponakan Pacar
"Terima jasa pembuatan ijazah asli SMP, SMA, SMK, D3, S1, S2, S3," tulis si olshop dalam iklan seperti dikutip Suara.com, Selasa (16/3/2021).
Olshop tersebut juga menyertakan beberapa foto penampakan ijazah-ijazah yang telah dibuatnya.
Sekilas ijazah tersebut nampak asli seperti ijazah yang dikeluarkan resmi oleh satuan pendidikan.
Tak hanya itu, beberapa olshop di market place juga diketahui menjual jasa pembuatan ijazah.
Tarif yang dipasang untuk pembuatan ijazah beragam, mulai dari RP 2 juta hingga Rp 6 juta.
Baca Juga: Jadi Saksi Bisu Video Syur, Parakan 01 Disebut Warganet Tembok Bersejarah
Bahkan, di market place tersebut juga tercatat sudah ada beberapa orang yang menggunakan jasa pembuatan ijazah tersebut dan memberikan penilaian bintang 5.
Saat Suara.com mencoba menelusuri salah satu market place ditemukan beberapa olshop yang menjual jasa pembuatan ijazah palsu dengan berbagai jenjang pendidikan.
Namun, pihak market place memasang pengumuman bahwa olshop tersebut sudah tak aktif berjualan di market place lebih dari 30 hari.
Penampakan iklan olshop menjual jasa pembuatan ijazah palsu itu langsung viral di media sosial.
Banyak warganet mengingatkan kepada publik agar tak tergiur menggunakan langkah sesat karena kebohongan akan terungkap.
"Serapih apapun tetap saja di tempat saya kerja ada 2 orang dipecat karena akhirnya ketahuan pakai ijazah model beginian," kata @bl****ge.
"Disearching saja bisa, enggak masuk datanya Dikti," ujar @bo****co.
"Jangan coba-coba pakai ini buat melamar di PT atau tes CPNS karena bakal dicek keasliannya," ungkap @fa********od.
"Ingat jangan percaya, yang asli ada badaknya bang," ucap @yd*****eh.
"Aku mah bisa bikin sendiri kalau begituan mah, ngapain Rp 6 juta," tutur @pu*****ya.
Berita Terkait
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak