BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi bercanda sepasang pasutri terhadap anaknya mendadak viral di media sosial. Pasutri tersebut dihujta karena dinilai berlebihan saat bercanda hingga membuat anaknya jungkir balik.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun Tiktok @imeld123, Rabu (24/3/2021) tampak sepasang pasutri sedang bercanda dengan anaknya di sebuah kamar. Aksi bercanda tersebut lantas dihujat publik karena dinilai berlebihan dan dapat membahayakan si anak.
"Lagi enak canda-candaan, tiba-tiba Manda buang angin," tulis akun tersebut.
Dalam video tersebut tampak sang ayah menggelitiki anak yang masih balita itu hingga tubuhnya jungkir balik. Kedua orang tua justru tertawa geli saat melihat anaknya jungkir balik.
Baca Juga: Sopir Ojol Kecewa Berat, Dikira Dapat Tip Besar Ternyata Cuma Segini
Tak berhenti di situ, pasangan suami istri itu juga membawa si anak keluar ruangan dengan cara diangkat di bagian tangannya. Mereka lantas menutup pintu dan membiarkan si anak duduk diam seorang diri di luar ruangan.
Ekspresi anak itu tampak bingung. Ia hanya duduk diam menerima perlakuan dari kedua orang tuanya.
Melihat aksi kedua orang tua itu, para warganet lantas memberikan tanggapan. Mereka menyebut aksi tersebut berlebihan dan dapat membahayakan si anak.
"Niat untuk menghibur dan akhirnya malah dihujat," tulis warganet dengan akun @tnr_notea****.
"Kok gue malah nggak tega ya," tulis warganet lain dengan akun @agusben***.
Baca Juga: Satu WNI Berulah di Masjid Arab Saudi, Semua Jemaah Indonesia Kena Getahnya
"Candaan nggak baik ditiru, berpengaruh pada kejiwaan anak nantinya," tulis warganet lain dengan akun @hendragumil****.
"Wah candanya keterlaluan, kasihan tuh anak kecilnya," tulis warganet dengan akun @ajiwild***.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
-
Foto Jakarta dari Udara, Kontras Tajam yang Bikin Netizen Geleng-geleng Kepala: Kaya vs Miskin
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak