BeritaHits.id - Kisah seorang istri yang baru seminggu ikut suami merantau viral dan menyita berhatian publik. Istri tersebut mengaku kaget saat tahu apa yang dilakukan sang suami di akhir pekan.
Dalam video yang diunggah di akun Tiktok @reykhaone, Senin (22/3/2021) diceritakan bagaimana istri tersebut menjalani hari-hari di perantauan bersama sang suami.
Terus-terusan menangis
Dalam video tersebut dijelaskan bahwa hari-hari awal di perantauan dijalani istri dengan penuh air mata. Ia mengaku belum bisa menyesuaikan diri dengan suasana dan lingkungan baru di perantauan.
Baca Juga: Viral Gadis Diputusin Pacar karena Anak Kedokteran, Alasannya Bikin Nyesek
"Ini adalah hari Minggu pertama selama aku ikut merantau sama suami," tulis sang istri dalam videonya.
"Seminggu awal kemarin aku banyak nangis karena belum terbiasa gitu ceritanya," lanjut sang istri.
Kaget saat tahu kegiatan suami di akhir pekan
Wanita tersebut mengaku kaget saat melihat apa yang dikerjakan sang suami di akhir pekan. Sang suami ternyata melakukan semua pekerjaan rumah tangga.
Hal itu dilakukan agar bisa meringankan beban istri yang masih berjuang menyesuaikan diri di daerah perantauan.
Baca Juga: Tak Ada Uang, Hati Ibu Teriris Lihat Anaknya Bengong saat Anak Lain Jajan
"Terus tiba-tiba hari Minggu waktu dia libur, dia pagi-pagi udah cuci baju, jemur, cuci piring, semuanya," tulis sang istri.
"Aku kaget dan aku tanya, 'mas kenapa kok cuci baju, cuci piring dan beres-beres semuanya?"
Jawaban suami bikin nangis
Mendengar jawaban sang suami yang ingin membantu meringankan beban dan kesedihannya, sang istri terharu. Ia pun menangis saat mendengar jawaban suaminya.
"Mas nggak mau lihat sayang nangis kaya kemarin-kemarin, pasti capek ya? Karena sayang mau ikut mas ke site gini aja udah berat pasti buat sayang kan?" ujar sang suami.
"Dia ngomong kaya gini sambil netes air matanya, aku ikutan dong," tulis sang istri.
"Ya Allah, lihat dia gini malah bikin aku makin semangat, bismilah semoga besok aku kuat dan makin kuat, Aamin," pungkasnya.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas memberikan beragam komentar. Beberapa dari mereka menyebut sosok suami dalam video itu sebagai sosok suami idaman.
"Fix, suami idaman. Pertahankan selalu, semoga samawa pernikahannya," tulis warganet dengan akun @meiyan***.
"Dijaga ya mbak, hati suami mbak lembut, peka terhadap istrinya. Alhamdulillah suami aku pun sama, kalau ada apa-apa dia nyari solusi bukan nyari siapa yang salah," tulis warganet lain dengan akun @indrypod***.
Ada juga warganet yang memberikan semangat pada si istri agar tetap kuat menjalani hari-hari di perantauan.
"Selamat beradaptasi mbak dengan lingkungan baru," tulis warganet dengan akun @prod****.
"Semangat mbak, kalau udah sekali merantau gini, pas nanti keasyikan kaya aku. malah nggak betah diem di satu tempat bertahun-tahun, enak pindah-pindah," tulis warganet dengan akun @nanas****.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak