BeritaHits.id - Kebakaran hebat melanda kilang minyak PT Pertamina di Balongan, Indramayu, Jawa Barat, Senin (29/3/2021) sekitar pukul 00.45 dini hari.
Insiden kilang minyak balongan terbakar tersebut membuat ratusan warga harus diungsikan dan lima orang luka berat.
Dikabarkan oleh akun akun Instagram @indramayuinfo, sampai pagi sekitar pukul 5.50 WIB, area kilang minyak Balongan masih mengeluarkan asap hitam pekat.
Terekam dalam video suasana sekitar kilang minyak pada pagi hari. Terlihat dari kejauhan tampak kendaraan seperti mobil pemadam kebakaran.
Belum sepenuhnya pulih, asap hitam pekat terlihat masih mengepul dan membumbung ke udara di beberapa titik.
Salah satu titik mengeluarkan kepulan asap tebal, tinggi, dan besar, yang diduga berasal dari api induk.
Sementara gumpalan asap di titik lain tidak terlalu tebal meski tetap menjulan tinggi ke udara.
Tampak pula dari kejauhan api masih menyambar di beberapa titik. Nyala api bewarna oranye sesekali terlihat di kamera.
Video kondisi kilang minyak Balongan milik PT Pertamina saat pagi hari setelah dilanda kebakaran hebat tersebut langsung menuai berbagai macam komentar.
Baca Juga: Viral Video Kilang Minyak Balongan Pertamina Terbakar, Ada Ledakan Hebat
Publik rata-rata ikut mendoakan agar kebakaran yang masih menyisakan kepulan asap hitam pekat tersebut bisa segera teratasi dengan baik.
"Alhamdulillah sudah mulai padam. Sempat panik walau hanya lihat dari video," komentar Ba******tt lega.
"Semoga dampaknya tak berkepanjangan dan warga yang terkena musibah dikuatkan dan diberi kesehatan," balas Dav*****sy.
"Stay safe teman-teman di Indramayu," timpal warganet kebanyakan.
Kebakaran Hebat
Sebelumnya, beredar pula video yang merekam api dan kepulan asap membumbung tinggi dan sesekali terekam suara ledakan keras saat insiden kebakaran terjadi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!