BeritaHits.id - Beredar video viral di media sosial petugas Dinas Perhubungan (Dishub) gadungan tengah memberhentikan mobil bak terbuka.
Peristiwa tersebut terjadi di wilayah Harapan Indah, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat pada hari minggu (4/4) sore.
Dalam video yang diunggah oleh akun instagram @bekasi.terkini tersebut terlihat seorang pria mengenakan seragam yang menunjukan logo Dishub serta logo Kota Bekasi.
Terlihat pria tersebut sedang berbincang dengan pengendara mobil bak terbuka saat si perekam video mendatanginya.
Perekam video tersebut menanyakan apa yang terjadi.
"Suratnya belum jadi," jawab oknum yang diduga anggota Dishub tersebut.
"Surat jalannya," timpal pengemudi mobil bak terbuka.
"Ini harus pakai surat jalan? ini apa ini," lanjut perekam video.
Kemudian, pria diduga oknum Dishub tersebut berjalan perlahan menuju sepeda motornya.
Dengan terburu-buru pria ini menyalakan sepeda motornya dan berusaha kabur. Perekam video berusaha menahannya namun gagal.
"Woi woi woi, woi kabur woi," katanya dalam video tersebut.
Dalam akun @bekasi.terkini pun dijelaskan bahwa hal tersebut dibantah oleh Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional (Dalops) Dishub Kota Bekasi, Ihkwanudin Rahmat.
Ia mengatakan bahwa Pria itu bukanlah bagian dari Tim Tindak Dishub Kota Bekasi.
"Pagi ini, Kami sudah memeriksa seluruh anggota Tim Tindak, dan kami tidak menemukan pria yang ada didalam video tersebut,” ungkap Ihkwanudin.
Arlindos Dos Reis Basmery selaku Kepala Seksi Penindakan LLAJ Dishub Kota Bekasi pun menambahkan bahwa oknum tersebut bukan anggotanya.
Berita Terkait
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!
-
Purbaya Dipuji Humble Usai Jawab dengan Serius Pertanyaan Receh Anak SMA Soal Cara Ngatur Uang
-
Live TikTok Saat Ujian TKA? Aksi Nekat Siswa Ini Bikin Publik Geram
-
Momen Lucu Xi Jinping dan Presiden Korsel: Hadiah HP Xiaomi Disindir Soal Keamanan!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!