BeritaHits.id - Warganet yang aktif berselancar di media sosial tentu tak asing lagi dengan nama Fahri Skroepp. Bocah laki-laki ini kerap membagikan kalimat puitis yang mampu membuat para warganet baper.
Namun, siapa sangka di balik kalimat-kalimat puitis yang memenuhi akun media sosialnya, Fahri menyimpan kisah pedih dalam hidupnya.
Ia terpaksa putus sekolah lantaran pernah difitnah oleh teman di sekolahnya telah mengambil dompet seorang teman.
Hal itu diungkap oleh kakak sepupu Fahri yang selama ini memegang akun-akun media sosial Fahri.
Baca Juga: Hanya Raih 2,5 Persen dalam Hasil Survei SMRC, PAN: Kami Tidak Baper
"Mohon dukungannya biar Fahri mau sekolah lagi," kata sang kakak seperti dikutip Beritahits.id, Selasa (6/4/2021).
Dalam akun Twitter @fsskroeppreal, sang kakak mengaku seluruh kalimat puitis yang dibuat merupakan hasil karyanya.
Fahri hanya menjadi foto model dalam setiap kalimat puitis yang diunggahnya.
Sang kakak bercerita, Fahri pernah difitnah oleh temannya telah mengambil dompet di sekolah pada tahun ajaran 2017-2018.
Ia tak mengetahui secara pasti kronologi kejadian tersebut, meski demikian sejak saat itu Fahri merasa malu dan tak ingin melanjutkan sekolah.
Baca Juga: Tak Mau Diroasting, Sule: Dulu Mungkin Aku Agak Sensitif
"Dari situ sudah coba dibujuk buat sekolah lagi, sempat diantar jemput juga biar mau sekolah lagi, tapi cuma bertahan beberapa bulan setelah itu enggak mau lagi," ungkapnya.
Setelah putus sekolah, Fahri pernah belajar dengan sang kakak mulai dari belajar membaca dan menulis, berhitung hingga membaca Al-Qur'an.
Namun, Fahri masih enggan untuk kembali masuk sekolah seperti teman-teman sebayanya yang lain.
"Sampai sekarang Fahri masih tetap dengan pendiriannya," tuturnya.
Sang kakak mengaku, awal mula ia menjadi admin dari akun media sosial milik Fahri berawal dari akun Facebook milik Fahri yang diretas oleh teman-temannya.
Saat itu, ia mengambil alih akun Fahri dan iseng mengunggah foto Fahri dengan menambahkan kata-kata. Semua itu dilakukan atas keinginan Fahri sendiri.
"Sudah gitu komen di halaman shitpost, beberapa hari kemudian ramai," ungkapnya.
Setelah akun Fahri terkenal, banyak akun-akun bodong mengatasnamakan Fahri hingga mencuri foto-foto Fahri.
Sang kakak menjadi sosok yang terus memberikan klarifikasi kepada publik.
"Makin kesini makin banyak akun fake yang mengatasnamakan Fahri. Jadi mau enggak mau saya lanjutin sampai sekarang (seru juga soalnya)" tutur sang kakak.
Berita Terkait
-
Ancaman Nyata! Ratusan Ribu Siswa di Jakarta Bisa Putus Sekolah jika KJP Dihapus
-
5 Fakta Isu Jordi Onsu Mualaf: Gemar Ucap Kalimat Islami, Kini Ucap Syahadat?
-
Raffi Ahmad Baper Dapat Pesan Romantis dari Nagita Slavina, Langsung Balas Kirim Stiker Hati Bertubi-tubi
-
Dua Jurus Mendikdasmen Abdul Mu'ti Atasi Angka Putus Sekolah
-
RK Janji Bentuk Tim Detektif jika Menang Pilkada Jakarta, Tugasnya Cari Anak Putus Sekolah!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak