BeritaHits.id - Beredar rekaman video sopir angkutan kota (angkot) ugal-ugalan saat berkendara. Sang sopir nekat keluar dari kaca hingga berakhir kecelakaan.
Rekaman video sopir ugal-ugalan tersebut diunggah oleh akun Instagram @infojawabarat.
Video yang diunggah tersebut diambil oleh rekan sopir dari arah depan mobil angkot.
Dalam video tersebut tampak angkot berwarna merah melaju cukup kencang. Tiba-tiba sang sopir langsung mengeluarkan separuh badannya dari kaca.
Baca Juga: Gara-gara Sopir Disengat Lebah, Truk Nyusruk ke Sawah
Saat sang sopir mengeluarkan separuh tubuhnya, angkot langsung hilang kendali dan mengarah ke kanan jalan.
Mobil tersebut langsung menabrak kendaraan yang melintas dari arah berlawanan hingga terdengar suara tabrakan yang cukup kencang.
Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Raya Cianjur - Ciranjang, Jawa Barat pada Selasa (6/4/2021) sore.
Dalam insiden tersebut dilaporkan enam orang termasuk sopir angkot mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit.
Pihak kepolisian masih mendalami kasus tersebut. Jika sopir terbukti bersalah maka terancam hukuman lima tahun penjara.
Baca Juga: Horor! Warga Dicegat Makhluk Mengerikan saat Nyetir, Berkali-kali Istigfar
Aksi sopir angkot ugal-ugalan hingga berujung kecelakaan itu langsung viral di media sosial.
Banyak warganet mengecam aksi sopir angkot yang ugal-ugalan di jalan hingga merugikan pengendara lainnya.
"Yang ceroboh dia, yang celaka akhirnya orang lain juga," ujar @st***************wo.
"Fast and Furious 9 deleted scenes," ungkap @jo*****nt.
"Akibat kebanyakan gaya," ucap @ba*******nk.
"Kebanyakan gaya bikin susah," kata @mu**********75.
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak