BeritaHits.id - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini diketahui tengah mengunjungi korban banjir bandang di NTT dan NTB. Kini, ia menjadi perhatian setelah beredar foto-foto Risma menginap bersama suster Katholik di NTT.
Berdasarkan postingan akun Twitter Komunitas Katolik Garus Lucu, Risma menginap di biara susteran PPR Lebao Larantuka, NTT. Foto itu menunjukkan ia disambut oleh kepala susteran.
"Suster Risma MS disambut para Suster PRR di Larantuka. Semoga sehat semua," tulis @KatolikG di Twitter seperti dikutip BeritaHits.Id, Jumat (9/4/2021).
Sementara itu, postingan warganet lainnya di Twitter menunjukkan aktivitas Risma di biara tersebut. Risma yang disebut menginap di biara nampak sedang berfoto bersama suster-suster.
Baca Juga: Hari Ini Jokowi Tinjau Banjir Bandang di Adonara dan Lembata NTT
"Malam ini Bu Risma menginap di susteran PRR Larantuka, Lebao. Semoga Bu Mensos sehat selalu dan dalam lindungan Tuhan," kata seorang pemilik akun @andris44 di Twitter.
Nampak penampilan Risma begitu kontras dengan para biarawati. Seluruh suster Katholik itu mengenakan pakaian putih, sedangkan Risma memakai baju berwarna ungu.
Walau berbeda, penampilan kontras Risma seolah disempurnakan oleh salah seorang suster yang memberinya pita putih di baju.
Tak lupa, Risma dan suster-suster di biara juga tetap mengenakan masker sebagai protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Foto-foto yang beredar itu langsung menuai pujian dari warganet. Mereka mengaku merasa adem melihat kehangatan dari foto tersebut.
Baca Juga: Cerita Rachel Vennya Tidur di Lantai Pesawat Saat Ikut Mensos Risma ke NTT
Sejumlah warganet menyebut momen itu luar bisa dan memuji sosok Risma. Tak lupa, sebagian dari mereka juga mendoakan korban-korban banjir di NTT dan NTB yang masih terus bertambah.
"Semuanya pakai penutup kepala. Semoga Tuhan memberikan kesehatan serta keselamatan untuk ibu Risma. Dan juga tim BNPB Daerah yg membantu mencari korban yang hilang, dan dapat menata kembali tempat yang terdampak bencana ini. Amin. Berkah Dalem," doa warganet.
"Mother Teresa versi +62," puji warganet lainnya.
"Inilah Indonesia, saling menghormati , saling membantu dan rukun," tambah warganet.
"Pejabat publik yang bersahaja. Semoga dengan kehadiran bu Risma memberi kekuatan dan ketenagan bagi semua korban bencana. Setitis doa buat Masyarakat NTT," tulis warganet.
"Indahnya Persatuan dalam keberagaman," kata warganet.
"Sama-sama pakai hijab. Mereka beda agama satu iman," komentar lainnya.
"Sebuah kunjungan yang menandakan keragaman dan penghormatan. Sehat ibu Risma, sehat juga para suster PRR Larantuka. Tuhan memberkati," doa warganet.
Berita Terkait
-
Ahmad Muzani Kerap Beli Sapi Lalu Dilelang hingga Tembus Ratusan Juta, Ternyata Ini Tujuannya
-
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki: Kenapa Abu Vulkanis Bisa Bahayakan Penerbangan?
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Mantan Guru Sekolah Internasional Abdikan Diri di Sekolah NTT: Kini Ajak Masyarakat Berkontribusi Untuk Pendidikan
-
Kemensos Beri Santunan Rp135 Juta untuk Ahli Waris Korban Letusan Lewotobi
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak