BeritaHits.id - Keselamatan dalam berkendara menjadi hal penting yang harus diperhatian. Semua pengendara harus mengecek terlebih dahulu kondisi kendaraan yang digunakan.
Hal ini perlu dilakukan untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan. Selain itu, agar tidak membahayakan diri sendiri maupun orang lain.
Sebuah video beredar di jejaring media sosial memperlihatkan seorang emak-emak mencoba menyelamatkan sopir truk yang dalam bahaya.
Video itu diunggah oleh Muhammad Nasik dan kemudian dibagikan oleh akun Instagram @undercover.id, Jumat (9/4/2021).
Baca Juga: Detik-Detik Truk Nyaris Terbakar, Emak-Emak Heroik Selamatkan Sopir
Dalam video tersebut, emak-emak itu tampak mengendari sepeda motor matic. Dia terlihat memakai kerudung hitam dan dres berwarna krem.
Tiba-tiba, ibu tersebut menyalip sebuah truk dari sebelah kiri. Tak disangka, dirinya justru berhenti di pinggir jalan.
Sementara, truk tersebut tengah berhenti lantaran lampu merah sedang menyala.
Sontak, ibu-ibu itu langsung turun dari sepeda motornya dan langsung menuju truk besar tersebut.
Dia bahkan meninggalkan sepeda motornya di pinggir jalan untuk memberi tahu sang sopir bahwa truknya nyaris kebakaran.
Baca Juga: Unik! Aksi Pengantin Wanita Pecahkan Bata saat Resepsi, Sukses Curi Atensi
Berdasarkan unggahan tersebut, truk tersebut hampir terbakar lantaran adanya korsleting aki.
Ibu tersebut dari pinggir jalan tampak berbicara dengan sang sopir truk. Aksi heroik emak-emak itu terekam kamera sebuah mobil yang ada di belakang truk tersebut.
Setelah diberi tahu emak-emak itu, sang sopir lantas keluar dari truk dan mencoba menyiramkan air untuk memadamkan percikan api.
Untungnya, percikan api masih bisa teratasi sehingga tidak terjadi kebakaran.
Sementara itu, ibu-ibu tersebut langsung pergi membawa sepeda motornya dan menyebrang jalan.
Berdasarkan unggahan tersebut, kejadian itu terjadi di Blitar, Jawa Timur.
"Aksi heroik emak-emak yang mencoba menyelamatkan seorang sopir truck yang nyaris kebakaran akibat korsleting aki. Lokasi di Blitar," tulis akun tersebut, dikutip Beritahits.id.
Aksi emak-emak itu mendapatkan pujian dari warganet. Unggahan tersebut langsung penuh dengan respon warganet.
"Ketika raja jalanan turun tangan," ujar akun mah*******.
"The power of emak-emak," timpal akun irh*****.
"Ketika emak-emak turun tangan, artinya dunia sedang tidak baik-baik saja," balas akun muh******.
"Emak-emak tidak selalu ngeselin pas di jalan luar biasa," komentar akun mu*******.
Berita Terkait
-
Sistem Logistik Bermasalah Disebut jadi Biang Kerok Macet 'Horor' Ribuan Truk di Tanjung Priok
-
Gaikindo Akui Kebijakan AS Berdampak Terhadap Penurunan Penjualan Kendaraan di Indonesia
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Film Home Sweet Home: Rebirth, Benturan Antara Dunia Nyata dan Supranatural
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan Jogja Tahun 2025 Dibuka? Ini Info Tanggalnya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak