BeritaHits.id - Seorang pria pemilik usaha hijab baru-baru ini menceritakan pengalaman memilukan saat ditinggal sang istri untuk selama-lamanya karena telah tutup usia.
Dalam curhatannya, pria tersebut mengaku sempat rapuh lantaran saat sang istri meninggal dunia, bisnis yang dirintis bersama tengah ramai-ramainya.
Curhat viral sosok suami yang beranjak bangkit dari keterpurukan tersebut dibagikan oleh akun Instagram @undercover.id, Rabu (7/4/2021).
"Paps Aqilla: Manusia cuma berencana, tapi Tuhan yang menentukan," tulis caption unggahan itu seperti dikutip beritahits.id.
Baca Juga: Terjang Lumpur Bantu Korban Bencana, Istri Bupati Sumba Timur Jadi Sorotan
Merintis Bisnis Bersama
Dalam video, pria itu mengatakan bahwa dia dan sang istri bukan lahir dari keluarga yang serba berkecukupan. Oleh sebab itu dia punya mimpi untuk membahagiakan keluarga.
Tidak hanya itu, cita-cita mereka yang lain juga terbilang mulia. Pasangan suami istri yang kini berbeda dunia itu berkeinginan untuk menaikkan derajat orang tua.
"Perkenalkan kami berdua pasangan suami istri yang bercita-cita ingin membahagiakan dan menaikan derajat orang tua karena kami tidak terlahir dari keluarga yang kaya," ungkap narasi dalam video.
Untuk menunaikan cita-cita mulia itu, akhirnya pasangan suami istri tersebut mulai merintis usaha hijab bersama, bernama Sesa Hijab.
Baca Juga: Tak Melulu Romantis, Utas Soal Kehidupan Setelah Menikah Ini Menohok Publik
"Walaupun kami berdua sama sekali gak ada pengalaman di bidang jahit menjahit," ujarnya menerangkan.
Singkat cerita, usaha hijab yang dirintis pasangan suami istri tersebut semakin berkembang sampai mendapat banyak pesanan.
Namun secara tiba-tiba insiden tidak menyenangkan terjadi. Sang istri ternyata dipanggil Tuhan terlebih dahulu, meninggalkan suami dan seorang anak perempuan.
Sang istri meninggal dunia tatkala usaha bisnis yang dirintisnya bersama suami mulai berkembang pesat. Dalam video, momen kepergian istri tersebut banjir air mata.
Kehilangan sosok istri yang teramat dicintai, sang suami mengaku sempat merasa rapuh dan sulit bangkit melanjutkan bisnis hijab.
Akan tetapi, niat bulat kembali didapatkan lantaran dia berpikir harus kuat, tegar, dan bisa membuktikan ke almarhumah istri bahwa bisnis yang telah dirintis bersama bisa sukses.
"Kepergian istri membuatku rapuh gak bisa menjalankan bisnis kembali. Hingga akhirnya aku berpikir harus kuat," tutur sang suami.
"Alhamdulillah sekarang rumah produksi Sesa Hijab mulai bangkit kembali. Aku percaya dan yakin bahwa dengan kejadian peristiwa tersebut akan ada hikmah kebahagiaan dibalik cobaan yang kami alami," ungkapnya.
Sampai artikel ini ditulis, video tersebut telah ratusan ribu kali ditayangkan dan menuai berbagai macam komentar. Untuk menyaksikan curhatan pilu tersebut, klik di sini.
Respons Publik
"Percayalah. Kehilangan sosok pasangan, suami atau istri itu suatu hal amat sangat sakit. Gak akan bisa diungkapkan," komentar Dian.
"Libatkan Tuhan di setiap langkah dan usahamu. Dijamin hasil tidak akan mengkhianati usahamu," balas Feri.
"Semoga Allah kuatkan imannya dan perlancarkan rezekinya. Aamiin," sahut Feri.
Berita Terkait
-
Siapa Suami TikToker Dilan Janiyar? Berani Tuntut Harta Gono-gini Miliaran ke Istri
-
8 Peran Penting Content Delivery Network untuk Optimalisasi Peforma Bisnis
-
Biodiversity Credit: Peluang dan Tantangan dalam Implementasi dan Ekspansi Bisnis Jasa Ekosistem
-
Kegelisahan Sarwendah Setelah Cerai dari Ruben Onsu, Kini Rasakan Hidupnya Juga Berbeda
-
Petty Tunjungsari Pernah Coba Ikuti Jejak Titiek Puspa Jadi Penyanyi, Gagal Karena Suaranya Pecah
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak