BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi kocak dua wisudawan saat menjalani upacara wisuda online viral di media sosial baru-baru ini.
Dua wisudawan tersebut saling bergantian menyamar menjadi orang tua satu sama lain hingga membuat warganet tertawa terpingkal-pingkal.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun Tiktok @alvinjkt48, Sabtu (10/4/2021) diperlihatkan acara wisuda online yang sedang berlangsung.
Tampak seorang dosen menyerahkan ijazah secara virtual pada para mahasiswa dan mahasiswi yang diwisuda. Mereka tampak didampingi oleh orang tua masing-masing saat menerima ijazah.
Dari semua wisudawan, ada dua orang wisudawan yang menarik perhatian publik. Pasalnya, selain menjadi wisudawan, keduanya juga menyamar menjadi orang tua teman.
"Kocak banget, wisuda FT UNJ. Menemukan hal yang aneh nggak?" tulis pemilik akun Tiktok.
Saat salah satu dari mereka disebut namanya, sang teman berdandan mengenakan jilbab sehingga tampak seperti seorang ibu yang mendampingi anaknya wisuda.
Begitu pula saat namawisudawan tersebut dipanggil, temannya yang sudah terlebih dahulu diwisuda menyamar menjadi bapak-bapak mengenakan batik dan peci agar dikira ayah dari wisudawan tersebut.
Aksi dua wisudawan tersebut sontak membuat publik tertawa. Para warganet mengaku terhibur dengan tingkah kocak dua wisudawan tersebut.
Baca Juga: Niat Goyang Tiktok, Wanita Cantik Ini Malah Digoyang Gempa
"Ya Allah panjang umur mas, menghibur banget," tulis warganet dengan akun Bella nadya A.
"Ngakak," tulis warganet lain dengan akun kembarannya mikasa.
"Tukeran dong," tulis warganet dengan akun edho zell.
"Mahasiswanya nyamar jadi bapak dan ibu," tulis warganet dengan akun Yuli store.
"Ahahaha kacau sih kocak banget," tulis warganet dengan akun RischaTosinia Putri.
"Udah diulang berkali-kali masih ketawa aja," tulis warganet lain dengan akun drg. Ell.
Berita Terkait
-
Viral Video Bintang Porno Eva Elfie di Bali Dikerubungi Warga, Publik Panik
-
Hits Lifestyle: Wujud Wika Salim Dulu, Sepatu Kocak Aurel Saat Pernikahan
-
Adem! Video Ketum PBNU Masuki Katedral Makassar, Diiringi Lagu Alleluya
-
Viral Driver Ojol Mirip Ahmad Dhani, Publik: Versi LITE
-
Niat Goyang Tiktok, Wanita Cantik Ini Malah Digoyang Gempa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!