BeritaHits.id - Seorang wanita mendadak viral di media sosial karena merekam momen langka bermain Tiktok tepat di saat gempa bumi terjadi. Wanita tersebut sempat berdiri terdiam sebelum akhirnya menyadari rumahnya bergetar akibat gempa.
Ada juga berita tentang insiden kecelakaan di Pasuruan Jawa Timur yang melibatkan mobil dan motor. Dalam kecelakaan tersebut, si pemotor tiba-tiba berada di atas kap mobil dan mengeluh kesakitan.
Berikut adalah lima berita terpopuler selengkapnya yang berhasil dihimpun BeritaHits.id, Minggu (11/4/2021).
1. Niat Goyang Tiktok, Wanita Cantik Ini Malah Digoyang Gempa
Baca Juga: Adem! Video Ketum PBNU Masuki Katedral Makassar, Diiringi Lagu Alleluya
Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita digoyang gempa saat sedang goyang Tiktok viral di media sosial. Wanita tersebut tak sengaja merekam gempa yang terjadi tepat ketika ia sedang bermain Tiktok.
Dalam sebuah video yang diunggah akun Tiktok @caapica, Sabtu (10/4/2021) tampak seorang wanita cantik sedang bersiap-siap bergoyang Tiktok di depan kamera.
Beberapa saat kemudian, ia mulai menggerakkan badannya, mulai dari tangan, kepala, hingga pinggul ia gerakkan mengikuti irama lagu yang ia mainkan.
2. Viral Kecelakaan Mobil vs Motor, Pemotor Kesakitan di Atas Kap Mobil
Baca Juga: Niat Goyang Tiktok, Wanita Cantik Ini Malah Digoyang Gempa
Insiden kecelakaan antara motor dan mobil viral di media sosia. Dalam insiden tersebut, pemotor tiba-tiba berada di atas kap mobil dan mengeluh kesakitan.
Detik-detik sesaat setelah kecelakaan lalu lintas itu diunggah oleh akun Instagram @infocegatansukoharjo.
Dalam video berdurasi singkat itu, tampak sepeda motor matik rusak parah menabrak bagian depan mobil berwarna putih. Sementara itu, terlihat si pemotor duduk di atas kap mobil. Ia tampak menahan kesakitan saat berada di atas mobil.
3. Celana Hilang Ketemu di Kamar Kakak, Gadis Ini Heran Bentuknya Berubah Aneh
Sebuah video yang menceritakan pengalaman unik seornag gadis menemukan celananya dalam bentuk aneh viral di media sosial baru-baru ini. Gadis tersebut syok saat mendapati celananya sudah berubah bentuk ketika bersih-bersih di kamar sang kakak.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @yell0oww_, Sabtu (10/4/2021) diperlihatkan bagaiaman gadis tersebut menemukan celana piyamanya yang selama ini hilang.
4. Kisah Kakek Mantan Mata-mata Agresi Militer II, Kini Jajakan Mainan di Solo
Sosok kakek mantan mata-mata Indonesia dalam Agresi Militer II mendadak viral di media sosial. Kini ia menghabiskan masa tuanya mencari nafkah sebagai seorang penjual mainan di kota Solo.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Tiktok @tempatpenyesalan, Jumat (9/4/2021) diperlihatkan sosok Mbah Min Semprong di pinggir jalan Kota Solo saat sedang berjualan.
Dalam video tersebut dijelaskan bahwa Mbah Min merupakan seorang mantan mata-mata di Agresi Militer II yang mau bercerita pengalamannya membela Indonesia.
5. Adem! Video Ketum PBNU Masuki Katedral Makassar, Diiringi Lagu Alleluya
Sebuah video yang memperlihatkan kunjungan Ketum PBNU KH Said Aqil Siradj di Gereja Katedral Makassar viral di media sosial. Ia disambut oleh Uskup Agung Makassar dan juga segenap umat yang ada di gereja tersebut dengan cukup meriah.
Dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @na_dirs, Minggu (11/4/2021) tampak Said Aqil berjalan menyusuri lorong utama gereja didampingi Uskup Agung Makassar dan beberapa perwakilan dari PBNU yang ikut serta dalam rombongan Said Aqil.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak