Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 14 April 2021 | 13:04 WIB
Kondisi jalan menuju SMKN 1 Sumut. (Tiktok/@koko_imam)

BeritaHits.id - Sebuah video beredar di jejaring media sosial memperlihatkan seorang anak yang membagikan kisah ayahnya saat berangkat bekerja.

Video viral itu diunggah oleh akun Tiktok @koko_imam. Pria bernama Imam Maulana itu membagikan perjuangan ayahnya ketika hendak bekerja.

Berdasarkan video tersebut, ayahnya merupakan kepala sekolah di SMK Negeri 1 Sumut.

Imam membagikan perjalanan ayahnya saat menuju ke sekolah untuk bekerja.

Baca Juga: Duh! Truk Damkar Dipaksa Mundur Gara-gara Mobil Parkir Sembarangan

Rupanya, perjalanan yang dihadapi sang ayah setiap harinya tidaklah mudah.

Sang ayah harus melewati jalanan yang tidak layak. Bahkan, beliau harus berjalan kaki ketika menuju gedung sekolah.

Dalam video tersebut, awalnya sang ayah pergi menggunakan sepeda motor. Kemudian, ia memarkirkan motornya dan berjalan kaki sepanjang 1 kilometer.

Kondisi jalan menuju SMKN 1 Sumut. (Tiktok/@koko_imam)

Terlihat penampilan bapak tersebut sangatlah sederhana. Ia tampak mengenakan sandal beserta jaket kulit hitam dan celana panjang.

Mereka berdua pun tampak melewati jalan setapak. Pinggiran jalan tersebut merupakan sebuah sungai.

Baca Juga: Wagub DKI Angkat Bicara Soal Aksi Warga Keramas di Fasilitas Umum

"Cuma jalan satu-satunya ke sekolah," tulis Imam.

Load More