BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan kesedihan seorang anak karena diusir saat tarawih viral di media sosial. Sambil menangis anak laki-laki tersebut bercerita pada sang ibu bahwa ada seorang ibu-ibu yang memintanya untuk pergi dari masjid.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @mysrie, Selasa (13/4/2021) tampak seorang anak laki-laki yang sedang murung. Sang ibu yang penasaran, lantas bertanya pada anak itu mengapa ia murung sepulang dari masjid.
Usut punya usut, anak laki-laki itu semula berangkat tarawih dengan sangat antusias. Namun tak berselang lama, anak itu kembali ke rumah dengan wajah murung dan nyaris menangis karena diminta meninggalkan masjid oleh seorang ibu-ibu.
"Awalnya seneng banget disuruh tarawih, tapi tiba-tiba pulang dengan keadaan sedih," tulis sang ibu dalam videonya.
Baca Juga: Terhenti Saat Pandemi, Bubur India Kembali Disajikan di Masjid Jami Pekojan
"Aku tanyain dong kok pulang lagi, kok sedih?" lanjutnya.
Sambil memperlihatkan wajah sang anak yang sedang menangis, wanita tersebut menceritakan bahwa ada seorang ibu-ibu yang menyuruh anaknya pulang.
"Dia jawab nggak boleh tarawih sama ibu-ibu katanya disuruh pulang aja, ya Allah," lanjutnya lagi.
Divideo selanjutnya, wanita tersebut menasihati sang anak agar selalu menjaga ketenangan saat salat tarawih. Ia juga memohon maaf pada ibu-ibu yang mengusir anaknya jika memang benar anaknya membuat kegaduhan saat salat tarawih.
Menanggapi video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka memperdebatkan siapa yang salah antara si anak dengan ibu-ibu tersebut.
Baca Juga: Viral Kakek Berkaca-kaca Dagangan Habis Diborong Orang, Bikin Terharu
"Ga bisa salahin 1 pihak sih. Mungkin salah 1 jamaahnya merasa terganggu jadi peringati anak-anak yang ikut tarawih tapi mungkin bahasa dan caranya salah," tulis warganet dengan akun Ratnasury1407.
"Mungkin adiknya berisik, tapi bisa dibilangan baik-baik jangan disuruh pulang, gimana adiknya mau cinta mesjid," tulis warganet dengan akun alexandra_rizky.
"Seharusnya ibu ikut tarawih juga, biar bisa ngasih tau anak kalau berisik, biasanya anak nurut sama ibu," tulis warganet lain dengan akun nazarumimama.
"Padahal Rasulullah itu katanya seneng kalau ada bnyak anak-anak kecil pada ke masjid.. ya Allah kasihan kamu deekkkk," tulis warganet dengan akun yenine_chacha.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak