BeritaHits.id - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan salat tarawih yang dilaksanakan sangat cepat, hanya 6 menit. Video berdurasi sembilan detik tersebut viral di berbagai platform media sosial.
Salah satu akun yang mengunggah adegan ini adalah akun instagram @duniapunyacerita. Dalam video tersebut, terlihat jamaah kompak memakai pakaian berwarna putih dan sarung.
Mereka melakukan gerakan salat secara kilat. Alhasil, gerakan jamaah pun tidak sinkron mengikuti imam.
Gerakan rukuk, iktidal, sujud, hingga salam hanya dilakukan dalam waktu enam detik. Selepas salam, imam dan para jamaah langsung berdiri dan melanjutkan salat tarawih.
Baca Juga: Pria Ini Masak Daging Pakai Knalpot Motor Gede, Publik Kaget Lihat Hasilnya
Salat tarawih kilat ini diduga berlokasi di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Quraniyah, Kabupaten Indramayu.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Cholil Nafis, menyayangkan adanya segelintir masyarakat yang melaksanakan salat tarawih dengan tergesa-tegsa.
Padahal, tarawih berasal dari kata tarwih yang berarti istirahat dan jika diartikan lagi, dapat memiliki arti santai. Oleh karenanya, yang dilakukan adalah santai, bukannya terburu-buru.
"Ya memang sebaiknya tidak begitu. Karena tarawih itu artinya kan santai, bukan buru-buru," paparnya.
Lebih jauh dia memaparkan, jika Salat Tarawih dilakukan dengan cara seperti itu, maka dikhawatirkan kekhyusukannya berkurang. Bahkan, lebih parahnya lagi, tidak khusyuk sama sekali.
Baca Juga: Viral Masak Nasi Pakai Rice Cooker Rusak, Pas Matang Bikin Ngakak
Dia pun berharap masyarakat dapat melaksanakan ibadah salat tarawih sesuai dengan pedoman yang diajarkan. Adapun salah satu syaratnya adalah tuma'ninah yang berarti diam sejenak setelah gerakan salat sebelumnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Viral Chat Wanita Ditransfer 10 Juta dari Mantan Pacar, Auto Susah Move On
-
Pria Ini Masak Daging Pakai Knalpot Motor Gede, Publik Kaget Lihat Hasilnya
-
Viral Masak Nasi Pakai Rice Cooker Rusak, Pas Matang Bikin Ngakak
-
Sedih! Jajakan Odong-odong, Kakek Ini Tak Kayuh Pedal Tapi Dorong Manual
-
Jualan Burger KW Tepat di Depan McD, Kenekatan Pedagang Ini Dipuji Publik
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak