BeritaHits.id - Seorang driver ojek online baru-baru ini menjadi korban penipuan. HP kredit dan sejumlah uang milik driver itu raib digondol pelanggan.
Kisah driver ojol tersebut bak air susu dibalas air tuba. Telah banyak membantu pelanggan, ujungnya malah ditipu habis-habisan.
Keberadaan driver ojol yang menuai simpati publik itu dikabarkan oleh akun Instagram @lambeojol, Senin (19/4/2021).
"Ya Allah tega banget," tulis akun itu seperti dikutip beritahits.id.
HP dan Uang Raib Digondol Pelanggan
Akun itu membagikan pengalaman pilu seorang driver ojol yang tampak tertegun di sebuah tempat makan.
Dari narasi yang dibagikan pemilik akun Facebook bernama Arie Ajah, driver ojol tersebut menjadi korban penipuan salah satu pelanggan.
Tak tanggung-tanggung, driver ojol tersebut kehilangan HP yang menjadi modal pekerjaannya dan sejumlah uang dalam kantong.
"Kasihan bapak grab ini kena tipu HP Oppo A53 dan uang Rp 30 ribu, dan katanya masih kredit," terangnya.
Baca Juga: Disuruh Belanja Bahan Buat Takjil, Istri Kesal Suami Pulang Malah Bawa Ini
Dikisahkan bahwa modus penipuan bermula ketika pelanggan meminta driver ojol bolak-balik mengantarnya.
Setelah itu, driver ojol dan pelanggan yang semula tampak akrab mampir ke warung pengunggah untuk memesan 2 porsi makanan.
Tak lama berselang, pelanggan penipu berlagak pergi ke salah satu lapak buah dan berdalih hendak mengecek belanjaan.
Setelah lima menit berlalu, si penipu datang kembali dan meminjam uang Rp 30 ribu ke driver ojol untuk membayar kekuarangan belanja.
Beberapa saat kemudian, penipu meminjam ponsel milik driver ojol untuk dipakai menghitung bahan belanjaan.
Seperti sudah dirancang sebelumnya, sebagai jaminan, penipu memberi jaminan sebuah ponsel rusak dan struk palsu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!