BeritaHits.id - Artis seni peran Zaskia Adya Mecca mengkritik aksi membangunkan sahur dengan cara berteriak-teriak menggunakan pelantang suara di masjid.
Kritik itu diutarakan oleh ibu lima anak ini melalui akun Instagram miliknya @zaskiaadyamecca.
Istri dari sutradara Hanung Bramantyo itu mengunggah rekaman suara membangunkan azan sambil berteriak seperti Takiya Genji.
"Cuma mau nanya, ini bangunin model gini lagi hits katanya?" kata Zaskia seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (22/4/2021).
Awalnya Zaskia merasa terkejut saat mendengar cara membangunkan sahur seperti itu di masjid dekat rumahnya.
Namun, orang-orang di sekitarnya menyebut cara membangunkan sahur seperti itu sedang menjadi tren.
"Beneran bingung ini masjid dekat rumah, pas aku agak kaget dengar hari pertama, lingkungan pada bilang 'lagi hits bangunin model gitu'" ungkapnya.
Belakangan di media sosial memang tengah ramai beragam video cara membangunkan sahur yang disebut sebagai cara unik.
Cara membangunkan sahur mulai dari meniru Takiya Genji, menggunakan suara Mimi Peri hingga membangunkan sahur ala TikTok.
Baca Juga: Viral Video Pemuda Salah Kiblat saat Salat, Publik: Puasa Kebayang Makanan
Menurut Zaskia, cara membangunkan seperti itu sama sekali tidak lucu dan tidak menghargai orang lain.
"Aku yang asing atau situasi yang semakin asing ya. Buat aku kok enggak lucu, enggak etis, enggak menghargai orang lain," tuturnya.
Terlebih Indonesia merupakan negara dengan beragam agama yang dianut warganya.
Cara membangunkan model seperti itu justru dikhawatirkan akan mengganggu orang lain yang tak menjalankan sahur.
"Apa iya dengan begini jadi tidak mengganggu yang lain tidak menjalankan sahur?" ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
Pilihan
-
Tiba di Mapolresta Solo dengan Senyum Lebar, Jokowi Ucapkan Ini ke Wartawan
-
Datangi Mapolresta Solo, Jokowi Jalani Pemeriksaan Kasus Fitnah Ijazah Palsu
-
Jokowi Hari Ini Diperiksa di Mapolresta Solo, Tunjukkan Ijazah Asli?
-
Jelang Super League, PSIM Yogyakarta Ziarahi Makam Raja: Semangat Leluhur untuk Laskar Mataram
-
Hasil Piala AFF U-23 2025: Thailand Lolos Semifinal dan Lawan Timnas Indonesia U-23
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!