BeritaHits.id - Menteri Sosial Tri Rismaharini mengaku siap turun tangan membantu keluarga awak kapal selam KRI Nanggala-402. Mensos Risma mengirim seorang psikolog ke setiap keluarga untuk membantu memberi kekuatan secara psikologis.
Tidak hanya itu, Mensos Risma juga diketahui mengunjungi kediaman keluarga ABK KRI Nanggala-402. Diantaranya rumah Lettu Imam Adi di Jalan Kebraon Manis Selatan I, Surabaya, Jawa Timur.
Momen saat Mensos Risma mengunjungi rumah tersebut mendadak disorot. Publik menaruh perhatian penuh kepada anak awak KRI Nanggala-402 yang sempat viral karena kunci ayah di kamar beberapa hari sebelum melaut.
Video Mensos Risma menyambangi keluarga anak laki-laki berusia 2,5 tahun tersebut salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @indonesia.pusaka, Minggu (25/4/2021).
Keluarga Awak Kapal Selam KRI Nanggala-402 Berduka
Dalam video tersebut, Mensos Risma terlihat tengah berbincang-bincang dengan seorang wanita di teras rumah. Wanita itu diduga istri Lettu Imam Adi.
Tidak terdengar jelas dalam video apa yang keduanya bicarakan. Namun, suasana tampak memilukan karena wanita yang menyambut Mensos Risma terlihat tak mampu membendung air mata.
Mensos Risma tidak tinggal diam. Dia juga terlihat memeluk wanita itu sembari mencoba untuk menenangkan.
Beberapa saat kemudian, Mensos Risma beranjak masuk ke dalam rumah disambut hangat oleh mertua, istri, anak, dan saudara Lettu Imam.
Baca Juga: Ngenes! Niat Bukber Pesan Banyak Makanan, 2 Jam Nunggu Teman Nggak Datang
Sebelum mulai masuk ke ruang tamu, Mensos Risma terlihat hendak menarik perhatian anak Lettu Imam yang ikut gugur dalam kecelakaan KRI Nanggala-402 dengan mengiming-imingi beberapa mainan.
"Aku punya mainan lho, sini, sini," kata Mensos Risma.
Tak lama, anak Lettu Imam yang diketahui bernama Azka menyambut kedatangan Mensos Risma dan menerima bingkisan berisi mainan tersebut.
Ekspresi polos anak laki-laki bernama Azka tersebut disorot dan langsung membuat publik ikut terharu. Terlebih dia disebut-sebut bak punya firasat akan kepergian sang ayah.
Publik Ikut Menangis
"Rasanya hati ini sakit sekali sampai gak bisa berhenti menangis," kata Lina28ok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!