BeritaHits.id - Beredar narasi Presiden Joko Widodo (Jokowi) ngotot mudik ke Solo dengan alasan mau nyekar ke kampung halaman. Benarkah demikian?
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka sendiri telah melarang masyarakat di luar Kota Solo melakukan mudik lebaran. Tak terkecuali ayahnya yang merupakan seorang Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
"Eggak, (Jokowi) enggak mudik," kata Gibran seperti dilansir dari Solopos.com -- jaringan Suara.com, Kamis (22/4/2021).
Larangan itu tertuang dalam SE Wali Kota Nomor 067/1156. Gibran resmi melarang semua pihak mudik ke Solo mulai 1-17 Mei 2021.
Baca Juga: Sidang Rizieq, Anak Buah Anies Dicecar soal Jokowi Hadiri Pernikahan Artis
Meski demikian aturan tersebut tidak diberlakukan bagi pelayanan distribusi logistik dan pelaku perjalanan dengan keperluan mendesak. Seperti perjalanan dinas, mengunjungi keluarga yang sakit, melayat, serta kepentingan persalinan.
Namun, Jokowi diisukan ngotot tetap ingin mudik ke Solo meski dilarang. Isu ini muncul setelah sebuah video pengakuan Jokowi beredar di TikTok.
Dalam video itu, Jokowi mengatakan ingin ke kota Solo. Namun, keinginannya itu diakui telah dilarang Gibran.
Kendati demikian, Jokowi tetap ngotot ingin ke Solo. Alasannya, ia ingin pergi nyekar ke kampung halaman sehingga harus mudik meski dilarang.
"Ya salah satunya dia ngomong seperti itu (Gibran melarang mudik). Bilang, 'Ya bapak gak usah ke Solo dulu'," kata Jokowi dalam video yang dibagikan akun TikTok @buya_fahlevy seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Senin (26/4/2021).
Baca Juga: Digoda Emak-emak Bermobil, Jokowi Mendadak Jongkok Bikin Paspampres Terdiam
"Tapi kan saya mau nyekar ke kampung halaman," jawab Jokowi ngotot ke Gibran.
Sontak, pengakuan itu sangat menggegerkan publik. Bagaimana tidak, Presiden Jokowi sendiri telah melarang masyarakat mudik lebaran demi mencegah penyebaran Covid-19.
Cuplikan video saat Pilkada Solo
Namun setelah ditelusuri, video yang beredar di TikTok itu ternyata diambil tahun lalu. Tepatnya berasal dari cuplikan video wawancara Jokowi terkait Pilkada Solo yang diunggah YouTube KompasTV pada 16 November 2020.
Dalam wawancara itu, Jokowi ditanya apakah akan kembali ke Solo untuk membantu Gibran di Pilkada Solo. Secara tegas, ia menyebut hanya kembali ke Solo untuk nyekar ke makam orang tua.
"Jadi selama ada Pilkada di Solo, saya pulang sekali dan itu malam. Saya hanya nyekar saja ke orang tua. Kemudian malam itu juga saya kembali lagi dan nginepnya di Jogja," aku Jokowi dalam wawancara itu.
"Ya untuk menjaga agar tidak ada suara-suara (soal dirinya membantu Gibran kampanye di Pilkada Solo)," sambungnya dalam video berjudul "Jokowi: Anak-anak Saya Punya Hak Politik Ikut Pilkada - EKSKLUSIF ROSI (Bag 4)" itu.
Jokowi juga mengaku Gibran melarangnya ke Solo agar tidak membuat publik berprasangka kedatangannya untuk menyukseskan kemenangan sang anak di Pilkada Solo.
"Ya salah satunya dia ngomong seperti itu (Gibran melarang mudik). Bilang, 'Ya bapak gak usah ke Solo dulu'," kata Jokowi.
Pernyataan Jokowi itu yang kini disalahgunakan dalam narasi ngotot mudik ke Solo meski telah dilarang. Karena itu, narasi tersebut dipastikan palsu.
Berita Terkait
-
Roy Suryo Bongkar Trik Licik Akun Fufufafa Hilangkan Jejak Digital Jokowi
-
Gibran Naik Pesawat Ekonomi, Keberangkatan Selvi Ananda ke Solo Bikin Semua Penerbangan Ditunda?
-
Wanti-wanti Prabowo Jaga Jarak, Pengamat Acungi Jempol buat Jokowi jika Bisa Mesra Selama 5 Tahun: Beliau Top
-
Jokowi Absen di Kampanye Akbar karena Tahu RK-Suswono Bakal Keok di Jakarta? Pakar: Daripada Dia Malu
-
Blak-blakan Jokowi di Pilkada Disebut Jadi Bukti Pamornya Turun: Gak Bisa Main Belakang Lagi
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak