BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi emak-emak saat berburu takjil gratis viral di media sosial. Mereka diduga menimbun takjil-takjil gratis yang dibagikan di jalan raya.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @sinfoniadewii, Sanin (26/4/2021) terekam 2 orang ibu-ibu yang disebut sedang menyimpan takjil-takjil gratis di sepeda motor yang mereka bawa.
"Jadi ibu-ibu ini habis dikasih takjil sama orang-orang kan, terus ternyata...." tulis akun tersebut.
"Dia bawa motor di pinggir jalan, diparkir agak jauh gitu biar nggak kelihatan," lanjutnya.
Dijelaskan pula oleh si pemilik akun Tiktok bahwa mereka meminta takjil dalam jumlah yang banyak. Satu orang disebut meminta lebih dari lima bungkus takjil.
"Dan kaya satu orang bisa minta banyak banget. kaya lima lebih gitu, antara kesel dan sedih jadi satu," sambungnya.
"Serakah banget nggak sih malah jadinya kaya kesempatan mereka gitu buat minta-minta," lanjutnya lagi.
Dalam video tersebut, tampak beberapa orang sedang duduk-duduk di trotoar sambil menunggu takjil yang dibagikan secara gratis.
Aksi tersebut memicu pro kontra di kalangan warganet. Beberapa dari mereka kurang setuju dengan aksi para emak-emak dalam video itu. Sedangkan sebagian lainnya menganggap itu sebagai hal yang bisa dimaklumi.
Baca Juga: Emak Lagi Nongkrong Disusulin Anaknya, Publik Curiga: Pasti Minta Duit
"Biar aja lah.... kita kan nggak tahu apa yang terjadi setelah kita lihat yang di motor," tulis warganet dengan akun Mayaturbie.
"Nggak apa-apa kak, Allah tahu niat kita berbagi ke yang membutuhkan, mungkin dirinya memang butuh," tulis warganet dengan akun CIP.
"Inilah alasan kenapa waktu itu disuruh stop buat ngasih-ngasih ke yang suka minta-minta di jalan karena ini," tulis warganet lain dengan akun Putra.
"Nggak dikasih kasihan, dikasih ngelunjak," tulis warganet dengan akun panggilaingcece.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Dikira Keturunan Kalimantan, Gadis Ini Bikin Kepincut Usai Ungkap Asalnya
-
Begini Nasib Mobil Porsche yang Viral Terobos Jalur TransJakarta
-
Berburu Pahala! Odong-odong Banting Stir saat Ramadan Tak Lagi Angkut Bocah
-
Nyesek! Buka WhatsApp Pacar, Wanita Ini Kaget Ternyata Ditinggal Tunangan
-
Emak Lagi Nongkrong Disusulin Anaknya, Publik Curiga: Pasti Minta Duit
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!